Garut (ANTARA News) - Tiupan kencang angin puting beliung merusakkan puluhan rumah di Kampung Bojongwaru Desa Mekarjaya Bayongbong, dan Kampung Babakan Desa Kersamenak Tarogong Kidul, Garut, Jawa Barat, Senin.

Angin yang bertiup kencang sejak pukul 16.00 WIB itu juga antara lain merusak belasan pohon menjadi bertumbangan, bahkan sebatang pohon besar menimpa rumah warga.

Terpaan angin kencang tersebut, disertai pula hujan lebat mengakibatkan warga menjadi panik dan berlarian mencari tempat perlindungan, ungkap warga Babakan, Maman Surahman (55).

Kepala Dinas Perumahan, Tata Ruang, dan Cipta Karya (Pertacip) Kabupaten Garut, Deni Suherlan mernyatakan akan segera menurunkan aparat teknis untuk menginventarisir kerusakan.

Bahkan sekaligus meneliti kemungkinan adanya kerusakan sarana umum lain, termasuk fasilitas MCK serta jamban keluarga, katanya.

Semalam berlangsung pula peristiwa serupa yang melanda perkampungan Baros di Desa Sirnasari, Kecamatan Samarang yang menumbangkan beberapa pohon besar dan membuat warga khawatir.

Wakil Bupati Garut, R. Dicky Candra masih membahas mengenai berlanjutnya bencana alam di wilayahnya, pembahasan penanggulangan itu nyaris berlangsung sehari penuh dengan institusi di lingkungan Pemkab/Setda setempat.

(ANT/S206)

Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010