Jakarta (ANTARA) - Wakil Wali Kota Jakarta Barat Yani Wahyu Purwoko melakukan kampanye protokol kesehatan, yakni mencuci tangan, menjaga jarak dan memakai masker di Terminal Kalideres, Jumat pagi.

Yani bersama jajarannya dipandu Kepala Terminal Kalideres Revi Zulkarnaen berkeliling membagikan masker kepada penumpang dan sopir bus Antarkota Antarprovinsi (AKAP)
TranJakarta, angkutan kota, hingga agen tiket dan penjual warung.

"Kita ada delapan titik edukasi dan pembagian masker sebanyak 35.000 buah. Khusus di Terminal Kalideres dibagikan sebanyak 3.000 buah," ujar Yani.

Bagi penumpang bus AKAP yang akan berangkat, Yani sengaja memberikan satu masker untuk cadangan selama perjalanan jauh.

Penumpang yang berkerumun di Halte TransJakarta Kalideres diminta tak berkerumun saat mengisi ulang kartu uang elektronik.

Kemudian untuk para pemilik warung makan di Terminal Kalideres, Yani mengimbau agar mereka mengingatkan pembeli terkaut protokol kesehatan (prokes) pencegah COVID-19 dan tidak makan di tempat.

"Warung-warung kita lihat sudah ikuti protokol, ada beberapa warung yang sudah tidak menyediakan makan di tempat," kata dia.

Baca juga: Tiga kelurahan di Jakpus masih alami peningkatan kasus COVID-19
Baca juga: PSBB Jakarta, laju infeksi penularan COVID-19 di Jakarta Pusat turun

Masyarakat yang masih menggunakan masker scuba satu lapis di Terminal Kalideres diminta untuk menggantinya dengan masker pemberian Pemerintah Kota Jakarta Barat yang sudah sesuai standar kesehatan.

Jajaran Pemkot Jakarta Barat membawa umbul-umbul berkeliling terminal agar dibaca masyarakat sekitar. Kemudian Yani mencontohkan gerakan mencuci tangan dengan benar untuk mematikan virus corona (COVID-19).

Kampanye prokes 3M tersebut tak hanya dilakukan di Terminal Kalideres. "Selain terminal, pasar dan stasiun juga kita jadikan tempat pembagian masker, karena itu tempat banyak orang berkegiatan," ujar dia.

Yani juga mendukung Terminal Kalideres yang diunggulkan untuk mengikuti lomba Terminal Sehat skala nasional.

Dia berharap Terminal Kalideres dapat menjadi teladan, berprestasi dan menjadi contoh terminal yang meminimalkan penularan COVID-19 di Jakarta Barat.

Kampanye 3M di Jakarta Barat juga dilaksanakan di Stasiun Jakarta Kota, Terminal Kalideres, Pasar Cengkareng, Pasar Kemiri Basmol, Pasar Kedoya, Pasar Slipi, Stasiun Duri dan Pasar Inpres Wijaya Kusuma secara serentak.

Pewarta: Devi Nindy Sari Ramadhan
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2020