Tanjungpinang (ANTARA News) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kepulauan Riau memastikan pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada) akan berlangsung 26 Mei 2010.

"KPU pusat sudah memutuskan jadwal pilkada di Kepri dilaksanakan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan," kata anggota KPU Kepri Ferry Manalu yang dihubungi ANTARA dari Tanjungpinang, Sabtu.

Anggota KPU Kepri masing-masing Mag Say Say Indra dan Razaki Persada sebelumnya memperkirakan pilkada di wilayah tersebut akan mundur karena ketidaksiapan Kabupaten Kepulauan Anambas.

Kabupaten Anambas yang dimekarkan sekitar dua tahun lalu dari Kabupaten Natuna hingga sekarang belum melaksanakan tahapan pilkada karena 20 calon terpilih anggota DPRD Anambas belum dilantik.

Pilkada Kepri direncanakan dilaksanakan secara simultan dengan Kabupaten Bintan, Lingga dan Anambas.

"Tahapan pilkada di Kepri dan Anambas harus dilaksanakan secara bersamaan, namun hingga sekarang KPU Anambas belum melaksanakan tahapan pilkada karena 20 calon terpilih anggota legislatif daerah itu belum dilantik," kata Mag Say Say Indra.

Menanggapi masalah tersebut Ferry mengatakan sebanyak 20 calon terpilih anggota DPRD akan dilantik pada 1 Maret 2010. Sehari setelah dilantik 20 anggota DPRD Anambas, lembaga penyelenggara pilkada akan langsung membuka pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati.

KPU Kepri mulai hari ini (Sabtu, 27/2) hingga 6 Maret 2010 membuka pendaftaran bakal calon gubernur dan wakil gubernur.

"Sedangkan tahapan pilkada di Anambas dilaksanakan sesuai dengan ketentuan," katanya. (NP/K004)

Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010