Bandarlampung (ANTARA) - Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Senin, mencatat terjadi penambahan kasus terkonfirmasi positif COVID-19 di daerah setempat sebanyak 10 kasus sehingga total kumulatif kasus positif ada 851 kasus.
"Penambahan kasus terkonfirmasi positif hari ini total ada 851 kasus dimana ada penambahan 10 kasus baru," ujar Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Reihana, di Bandarlampung, Senin.
Ia menjelaskan, penambahan kasus COVID-19 terinci 2 kasus asal Kota Bandarlampung, 2 kasus dari Kabupaten Lampung Selatan, 1 kasus dari Kabupaten Pesisir Barat, 2 kasus Kabupaten Lampung Tengah, 2 kasus Kota Metro, dan 2 kasus dari Tanggamus.
"Pasien asal Kota Bandarlampung terdiri atas seorang anak berusia 2 tahun dengan nomor pasien 842 yang didapat dari hasil penelusuran kasus 839 dan pasien 843 yang berusia 48 tahun," katanya.
Baca juga: Pasien sembuh dari COVID-19 di Lampung bertambah 36 orang
Lanjutnya, pasien asal Kabupaten Lampung Selatan yakni pasien 844 dan pasien 845 yang merupakan kasus baru, lalu seorang pasien asal Pesisir Barat yakni pasien 846 yang merupakan hasil penelusuran kasus 723.
"Lalu ada 2 pasien asal Kabupaten Lampung Tengah yaitu pasien 847 dan 848, seorang pasien asal Kota Metro yaitu pasien 849, semua pasien tersebut merupakan kasus baru," katanya.
Menurutnya, dua pasien lain asal Kabupaten Tanggamus yaitu pasien 850 dan 851 merupakan hasil penelusuran kasus pasien 737.
"Selain ada penambahan pasien terkonfirmasi positif COVID-19 ada pula penambahan 24 pasien sembuh dari COVID-19 sehingga total ada 622 kasus sembuh," ujarnya.
Diketahui penambahan kasus terkonfirmasi positif COVID-19 di Provinsi Lampung setiap hari terus terjadi, sehingga saat ini telah terjadi perubahan zona resiko persebaran kasus, dimana dari 15 kabupaten/kota, 8 zona oranye dan 7 zona kuning dengan tidak menyisakan zona hijau.
Baca juga: Dinkes sebut di Lampung ada delapan zona oranye
Baca juga: Dinkes Lampung: Tempat tidur pasien COVID-19 masih tersedia 262
Pewarta: Ruth Intan Sozometa Kanafi
Editor: Budhi Santoso
Copyright © ANTARA 2020