Jakarta (ANTARA) - Aku Pintar menghadirkan sebuah aplikasi berbasis web khusus bagi pihak sekolah yakni Aku Pintar Sekolah (APSekolah) yang dapat mendigitalisasi proses laporan kegiatan belajar mengajar (KBM) yang dapat digunakan secara gratis.

"Sekolah dapat mengetahui rekam data KBM baik yang sudah dan akan berlangsung, dan memudahkan guru dalam menjadwalkan KBM serta memudahkan siswa juga dalam melihat jadwal," kata Chief Executive Officer Aku Pintar, Lutvianto Pebri Handoko dalam keterangan pers di Jakarta pada Rabu.

Digitalisasi tersebut, kata Lutvianto, juga membuat segala proses KBM dapat dipantau secara real-time sehingga mudah menyesuaikan dengan kondisi terkini.

Baca juga: Aku Pintar Indonesia tingkatkan kapasitas pengajar

Baca juga: Aplikasi Aku Pintar tambahkan fitur zonasi sekolah


Untuk memanfaatkan fitur dalam APSekolah, sekolah wajib membuat akun di APSekolah, setiap sekolah hanya dapat membuat satu akun.

Setelah membuat akun, sekolah dapat menambahkan guru dan siswa yang tergabung dalam sekolah tersebut yang datanya bisa didapatkan melalui dua cara.

Jika masing-masing guru dan siswa sudah terdaftar di Aku Pintar melalui aplikasi APGuru dan APSiswa maka secara otomatis akan muncul di basis data akun APSekolah. Namun jika guru dan siswa belum tergabung di Aku Pintar, maka pihak sekolah dapat membuatkan akun guru dan siswa melalui APSekolah.

Langkah selanjutnya, pihak sekolah dapat membuat kelas-kelas pembelajaran sesuai dengan mata pelajaran yang ada dan tingkatan kelasnya.

Setelah itu, pihak sekolah dapat mengelola kelas dengan memasukkan guru yang bertanggung jawab kepada kelas serta siswa dari kelas tersebut.

Kemudian tahapannya dapat dilakukan oleh guru dengan membuat jadwal pertemuan di dalam kelas serta mengisi deskripsi mengenai mata pelajaran serta materi pembelajarannya melalui aplikasi web APGuru.

Setelah sesi pembelajaran, guru dapat membuat laporan salah satunya dengan mengisi presensi siswa dan laporan tersebut dapat secara otomatis dikirimkan kepada pihak sekolah untuk dilihat. Siswa lantas dapat melihat semua jadwal pembelajaran melalui aplikasi mobile Aku Pintar.

Terdapat delapan fitur di dalam APSekolah yang dapat dimanfaatkan oleh pihak sekolah di antaranya Kelola Guru, fitur menambahkan guru, mengonfirmasi guru yang meminta untuk bergabung, dan melihat guru-guru yang sudah terdaftar.

Kedua, Kelola Siswa, fitur menambahkan siswa, mengonfirmasi siswa yang meminta untuk bergabung, dan melihat siswa yang sudah terdaftar.

Ketiga, Kelola Tahun Ajaran, fitur untuk pihak sekolah mengelola tahun ajaran yang nantinya akan dibutuhkan dalam membuat kelas.

Keempat, Kelola Kelas, fitur membuat kelas, memasukkan guru yang bertanggung jawab dalam kelas tersebut, serta memasukkan siswa ke dalam kelas.

Selain itu ada juga fitur Report KBM untuk melihat detail kelas dari kegiatan pembelajaran.

Fitur keenam, Unduh RPP, fitur bagi sekolah untuk mengunduh Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) yang diunggah oleh guru.

Ada juga Analytic Sekolah, fitur yang menampilkan data pertemuan yang dibuat oleh guru dan kehadiran siswa di pertemuan tersebut.

Terakhir ada fitur Kelola Akun Sekolah yang berfungsi untuk mengatur siapa saja yang dapat mengelola akun sekolah di APSekolah.

Baca juga: Belajar agama lewat platform daring, baca Quran hingga kajian

Baca juga: Aplikasi SIGAP dinilai isi kekosongan sistem belajar di SPN Lido

Baca juga: Turnitin Originality, alat pemeriksa plagiarisme karya ilmiah

Pewarta: Ida Nurcahyani
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2020