Kuala Lumpur (ANTARA News) - Seorang Tenaga Kerja Indonesia (TKI) asal Lamongan Jawa Timur ditemukan dalam keadaan tewas Senin siang (15/2), di kamar Lantai 4 sebuah gedung yang sedang dalam tahap pembangunan di Kampung Batu Muda, Kuala Lumpur.
Mayat Mat Asfain, 33 Thn yang bekerja sebagai mandor ditemukan oleh beberapa pekerja Bangladesh dalam keadaan leher hampir putus dan perutnya robek, kata kepala polisi Sentul Zakaria Pagan, demikian media massa Malaysia, Selasa.
Pekerja Bangladesh yang masuk kamar tersebut menemukan korban dan darah yang berceceran. Di ruangan yang menjadi tempat tinggal korban itu ditemukan sebilah pisau yang diduga digunakan oleh pelaku. Pekerja Bangladesh itu kemudian memberikan laporan kepada polisi.
Polisi setempat menduga korban dibunuh oleh teman sekerjanya. Hal itu diperkuat dengan teman kerja korban kini menghilang.
Polisi Malaysia menahan lima orang pekerja untuk dimintai keterangan, sedangkan mayat korban dibawa ke rumah sakit Kuala Lumpur untuk diotopsi sebelum dikirimkan ke kampung halamannya di desa Dagan, Kecamatan Solokuro, Lamongan. (ANT/A038)
Pewarta:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2010