Jakarta (ANTARA News) - Seniman sekaligus aktivis perempuan Ratna Sarumpaet akan segera meluncurkan film terbarunya yang bercerita tentang kisah cinta di balik kerusuhan Maluku, yang diangkatnya dari novel yang ditulisnya sendiri.
"Saya berencana untuk meluncurkan sebuah film dengan latar belakang kerusuhan di Maluku," kata Ratna Sarumpaet kepada ANTARA di Jakarta, Senin.
Ratna mengungkapkan, dia sedang menyelesaikan satu novel berjudul "Mutiara Dari Timur" yang menceritakan dua tokoh yang saling jatuh cinta di tengah kerusuhan Maluku dan akan diterbitkan sekitar Maret 2010.
"Kerusuhan tersebut menjadi penghambat bagi mereka untuk menjadi sepasang kekasih," katanya.
Ia menambahkan, novel tersebut membawa pesan moral bahwa cinta kasih antarmanusia dapat terjadi dalam keadaan apapun, bahkan dalam suasana perang sekalipun.
Ratna mengatakan, dia menceritakan dan menggambarkan cukup detail kerusuhan di Maluku sebagai latar belakang kisah cinta dua tokoh dalam novel tersebut.
Meskipun tidak bisa menyebutkan waktu pasti peluncuran filmnya, namun Ratna menegaskan akan melakukannya dalam waktu dekat ini.
"Saya belum dapat memastikan tanggal atau bulannya, yang pasti sesegera mungkin," katanya.
Apabila film tersebut jadi diluncurkan, maka itu akan menjadi film kedua Ratna setelah film perdananya "Jamila dan Sang Presiden" yang berhasil meraih berbagai penghargaan di festival film Internasional di luar negeri.
"Ada kesamaan antara film perdana dan film kedua saya nantinya, yakni keduanya mengangkat soal fakta sosial yang ada di Indonesia," katanya. (*)
W004/A011/AR09
Pewarta: Luki Satrio
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2010