Meksiko City (ANTARA News) - Meksiko akan menjadi tuan rumah konferensi tingkat tinggi (KTT) Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) pada 29 November sampai 10 Desember mendatang.

KTT yang akan diselenggarakan di kota liburan pantai Cancun itu berupaya untuk menghasilkan kesepakatan yang mengikat mengenai perubahan iklim, kata kementerian lingkungan Meksiko membenarkan Senin, sebagaimana dikutip dari AFP.

Presiden Meksiko, Felipe Calderon, pada Januari lalu memilih kota wisata di semenanjung Yucatan tenggara itu sebagai tempat pertemuan, namun dia belum mengumumkan tanggal konferensi tersebut.

Kota wisata tersebut adalah tempat penyelenggaraan KTT yang paling populer, dan pilihan terhadap tempat dilakukan untuk menjamin kapasitas hotel yang cukup dan tindakan keamanan yang memadai, kata Direktur Komunikasi Kementerian Lingkungan, Fernando Morales Aguilar.

Beberapa pengkampanye iklim, termasuk mantan wakil presiden Amerika Serikat, Al Gore, telah menyeru digelarnya pertemuan pendahuluan pada Juli.

Pertemuan tersebut dilakukan menyusul KTT Kopenhagen Desember lalu, mengingat tidak adanya perjanjian global baru yang dicapai.(H-AK/A024)

Pewarta:
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2010