"Dear John" mengantungi sebanyak 32,4 juta dolar AS dalam masa tayang tiga hari sejak pembukaan Jumat, kata distributor Screen Gems, divisi anggaran rendah di Sony Corp.
Film itu diharapkan mengeruk 20 juta dolar AS saat peluncuran pada akhir pekan, ketika banyak pecandu film di Amerika menyaksikan Super Bowl, tayangan televisi yang biasanya disaksikan banyak pemirsa. Kejuaraan footbal tersebut dimulai sekitar pukul 18:25 di Miami.
"Dear John" menampilkan Channing Tatum dan Amanda Seyfried sebagai pasangan kekasih yang kisah roman mereka dibuntuti oleh serangan 11 September. Film itu disutradarai oleh pembuat film Swedia Lasse Hallstrom dan didasari atas "The Notebook", novel karangan Nicholas Sparks.
Sebanyak 84 persen penonton film tersebut adalah perempuan dan duapertiganya berusia 21 tahun, kata Sony.
Film komedi roman terakhir yang mengukir nama besar di bioskop adalah "Leap Year" sekitar sebulan lalu. "The Lovely Bones" juga digemari oleh perempuan muda setelah gagal menarik perhatian selama musim award tahunan bagi film.
"Avatar" meraih 23,6 juta dollar pada akhir pekan kedelapannya. (C003/K004)
Pewarta: Luki Satrio
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010