Medan (ANTARA) - Satuan Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Sumut mencatat jumlah pasien terkonfirmasi/positif COVID-19 hingga 14 September 2020 sudah 8.559 orang.

"Dalam sepekan ada penambahan pasien positif sebanyak 832 orang. Ada penambahan rata-rata 100 orang lebih setiap harinya," ujar Juru Bicara Satuan GTPP COVID-19 Sumut, dr Aris Yudhariansyah di Medan, Senin.

Menurut dia, penyumbang kasus konfirmasi COVID-19 terbanyak masih tetap dari Kota Medan, Binjai dan Kabupaten Deli Serdang serta Simalungun Raya.

Warga Kota Medan yang terkonfirmasi COVID-19 sebanyak 4.951 orang, Deliserdang 1.101 orang, Pematangsiantar 242 orang,
Simalungun 189 orang dan Binjai
158 orang.

Baca juga: Kampanye peduli COVID-19, Menko PMK bagikan masker di Medan

Baca juga: Menko PMK: Beras PKH untuk bantu warga saat pandemi COVID-19

"Pemprov Sumut meminta semua ikut memutus rantai penularan COVID-19 dengan melaksanakan protokol kesehatan," katanya.

Kunci keberhasilan penanganan COVID-19, katanya adalah berada pada basis kekuatan semua masyarakat.

Kekuatan masyarakat untuk saling disiplin, patuh, dan mengingatkan orang lain menjalankan protokol kesehatan.

Protokol kesehatan mulai dari menjaga jarak setidaknya 1 hingga 2 meter, mencuci tangan.menggunakan sabun dengan air yang mengalir dan menggunakan masker secara benar.

Aris menyebutkan, selain pasien konfirmasi, pasien suspek (pasien dalam pengawasan) juga meningkat atau 958 orang.*

Baca juga: Menko PMK ingatkan Gubernur Sumut antisipasi penurunan ekonomi

Baca juga: Polda Sumut bagikan dua juta lebih masker untuk masyarakat

Pewarta: Evalisa Siregar
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2020