Ciamis (ANTARA News) - Sebuah mobil pengangkut singkong yang sedang melaju mundur menggiilas dua orang pengunjung pasar Manis di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Rabu pagi.

Peritiwa naas tersebut menimpa Yeti (40) warga Kampung Bangunsari Kecamatan Benteng, dan Nono (39) warga Lemburtengah Kecamatan/Kabupaten Ciamis disaat pengunjung pasar Ciamis ramai dan padat.

Akibat peristiwa tersebut kedua korban yang sebelumnya beberapa jam sempat terjebak dibawah mobil Yeti mengalami patah ditangan kanan dan Nono dibagian kaki kiri sehingga keduanya terpaksa dilarikan ke rumah sakit umum Ciamis untuk mendapat perawatan intensif.

Salah seorang pedagang di pasar Manis juga saksi mata, Susi (40) mengatakan mobil Suzuki Carry yang ditinggal sopirnya parkir dijalan yang cukup menanjak, tiba-tiba mobil mundur tanpa kendali dan menabrak serta menggilas dua orang pengunjung pasar.

"Akhirnya dua orang yang sedang belanja itu terjepit di bawah mobil, saya ngeri melihatnya, kemudian orang yang ada di pasar mencoba menolongnya tetapi tampak kesulitan, mengeluarkan dua orang itu," katanya.

Sementara itu pemilik mobil Suzuki Carry Nopol D 8898 NQ Engkos (55) warga Dusun Cipinang Desa Bojong Kecamatan Cijeungjing Kabupaten Ciamis, terpaksa diamankan polisi dan dimintai keterangannya di Polres Ciamis.

Bahkan, selain pemilik mobil, polisi juga mengamankan salah seorang pedagang alat elektronik, Usin Cepi (40) yang sebelumnya sempat menjalankan mobil tersebut.

Usin terpaksa diamankan, karena lalai menjalankan dan memindahkan mobil milik orang sebelum peristiwa naas itu terjadi sehingga terpaksa diamankan untuk dimintai keterangan kepada pihak kepolisian.(PK-FPM/R009)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010