New York (ANTARA News) - Pesawat U.S. Continental Airlines, yang pada Jumat bertolak dari Bandar Udara Internasional Newark dan dijadwalkan terbang ke Kolombia, dialihkan di tengah penerbangan karena nama satu penumpang cocok dengan seseorang di dalam daftar orang yang diawasi.

Menurut saluran TV lokal New York, pesawat tersebut --yang lepas landas dari New Jersey dan dijadwalkan terbang ke Bogota-- dialihkan ke Bandar Udara Jacksonville di Florida.

Namun para pejabat belakangan mengatakan penumpang itu tidak sesuai dengan nama orang di dalam daftar larangan terbang.

Perusahaan penerbangan AS tak diperkenankan memberi kartu izin naik pesawat kepada siapa pun yang terdaftar di dalam daftar orang yang dilarang terbang. (*)

Pewarta:
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2010