Gunung Kidul (ANTARA) - Bakal pasangan calon bupati dan wakil bupati Gunung Kidul Bambang Wisnu Handoyo dan Benyamin Sudarmadi pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020 mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Gunung Kidul, Jumat.

Pasangan Bambang Wisnu Handoyo-Benyamin Sudarmadi diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) tanpa koalisi dengan partai lain. PDIP memperoleh 10 kursi di DPRD Gunung Kidul.

Pada saat pendaftaran, pasangan Bambang Wisnu Handoyo-Benyamin Sudarmadi yang didampingi Ketua DPC PDI Perjuangan Gunung Kidul Endah Subekti dan seorang penghubung langsung disambut oleh ketua dan anggota KPU Gunung Kidul.

Baca juga: KPU Gunung Kidul luncurkan maskot Pilkada 2020 "Si Gunung"

Penghubung pasangan tersebut langsung menyerahkan berkas dokumen persyaratan pendaftaran kepada petugas KPU Gunung Kidul. Satu per satu kelengkapannya dicek anggota KPU, disaksikan anggota Bawaslu Gunung Kidul.

"Berkas pendaftaran Bambang Wisnu Handoyo-Benyamin Sudarmadi lengkap seluruhnya," kata Ketua KPU Gunung Kidul Ahmadi Ruslan Hani.

Ia mengatakan berdasarkan ketentuan ada dua jenis dokumen, yaitu surat pencalonan beserta persetujuan dari dewan pengurus pusat (DPP) partai dan lampiran yang menyertainya. Setelah dipastikan lengkap, KPU Gunung Kidul masih harus memastikan keabsahan dari dokumen-dokumen tersebut.

"Proses verifikasi administrasi dokumen persyaratan berlangsung pada 6-12 September," katanya.

Baca juga: Polres Gunung Kidul siagakan personelnya untuk pengamanan Pilkada 2020

Hani mengatakan dokumen pendaftaran bakal pasangan calon (bapaslon) akan diunggah di situs resmi KPU Gunung Kidul sebelum dilakukan verifikasi. Hal ini bertujuan ada tanggapan dari masyarakat.
.
"Bapaslon juga harus menjalani pemeriksaan kesehatan dahulu sebelum masuk ke tahap verifikasi dokumen," kata Hani.

Bakal calon bupati Gunung Kidul Bambang Wisnu Handoyo mengaku lega karena berkas pendaftarannya dinyatakan sudah lengkap.

"Pengecekan berkas pendaftaran berjalan lancar dan dilayani oleh KPU dengan baik," katanya.

Baca juga: KPU Gunung Kidul siapkan rencana teknis Pilkada 2020

Bambang mengatakan dirinya dan pasangannya membawa arak-arakan Bregodo yang mengantar dirinya menunjukkan keseriusannya untuk maju memimpin Gunung Kidul jika terpilih nanti. Ia pun menyatakan sudah mengajukan izin ke instansi terkait konvoi tersebut.

"Izin kami sampaikan ke Gugus Tugas hingga Polres Gunung Kidul, semuanya berjalan tertib dan sesuai protokol kesehatan," kata Bambang.

Pewarta: Sutarmi
Editor: Bambang Sutopo Hadi
Copyright © ANTARA 2020