Yehemia Walianggen melalui sambungan telepon di Wamena, Ibu Kota Kabupaten Jayawijaya, Jumat, mengatakan pendaftaran hari pertama dibuka pukul 08.00 hingga 16.00 WIT.
"Tanggal 4 September 2020 ini kami buka pendaftaran secara resmi dan pada hari pertama ini tidak ada bakal pasangan calon yang mendaftar," katanya.
Baca juga: KPU alokasi Rp4 miliar untuk APD pilkada Yalimo
Ia mengatakan masih tersisa dua hari untuk bakal pasangan calon mendaftarkan diri di KPU. Waktu pendaftaran pada hari kedua juga akan dibuka seperti pada hari pertama.
"Sesuai jadwal tinggal tersisa dua hari setelah hari ini (Jumat, 4/9). Nanti hari ke tiga itu kami buka pukul 08.00 sampai pukul 24.00 WIT," katanya.
Ia mengharapkan peserta mendaftar lebih cepat agar jika terdapat kekurangan berkas maka masih ada waktu untuk dilakukan perbaikan dan segera mendaftarkan diri lagi.
Mantan Ketua Bawaslu Yalimo ini mengatakan pihaknya sudah menyampaikan hal itu saat sosialisasi kepada partai politik beberapa waktu lalu.
Baca juga: Bawaslu RI pantau kesiapan pilkada di empat kabupaten di Papua
"Kalau mendaftar pada hari terakhir dan berkas tidak lengkap, kami kembalikan. Tidak terima, silakan menempuh jalur hukum," katanya.
Menurut dia, KPU juga sudah menyampaikan bahwa peserta yang diizinkan masuk ke halaman kantor KPU pada saat pendaftaran adalah bakal pasangan calon, tim penghubung, ketua dan sekretaris partai pengusung.
"Selebihnya tetap ada di luar halaman kantor KPU, jadi tetap kita kedepankan protokol kesehatan pencegahan corona," katanya.
Baca juga: Lima kabupaten rawan konflik pilkada di Papua
Yehemia memastikan situasi terakhir di kabupaten masih tetap kondusif menjelang pendaftaran calon.
Pewarta: Marius Frisson Yewun
Editor: Bambang Sutopo Hadi
Copyright © ANTARA 2020