Makassar (ANTARA News) - Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo mengharapkan program prima pendidikan Japan International Cooperation Agency (JICA) berlanjut di Kabupaten Wajo, Sengkang.

Harapan tersebut dikemukakan gubernur saat melakukan kunjungan ke SMP Negeri 6 unggulan di Kecamatan Tempe, Kabupaten Wajo, Sengkang, Minggu.

Sekolah ini merupakan satu dari 52 sekolah di kecamatan tersebut yang mendapat kan bantuan dari JICA untuk pengembangan kompetensi siswa.

Guru Bahasa dan Sastra sekolah tersebut Andi Ebe mengatakan, tahun ini merupakan siklus ketiga JICA setelah sebelumnya pada siklus kedua memberikan bantuan senilai Rp88 juta untuk pengembangan kompetensi pendidikan 296 siswa dalam 11 kelas di sekolah tersebut.

"Bantuan sudah bergulir sejak tahun 2008 diantaranya dengan membuka kelas akselerasi dan kelas bilingual," ujarnya.

Menurutnya, calon siswa yang ingin masuk sekolah yang berdiri sejak tahun 2000 harus mengikuti tes tertulis, bakat dan seni serta wawancara.

Calon siswa juga diwajibkan mengikuti tes psikologi dan tes akademik yang dikerjasamakan dengan fakultas psikologi Universitas Negeri Makassar (UNM).

Sejumlah prestasi membanggakan juga telah diraih oleh para siswa yang belajar di sekolah ini diantara juara dua lomba olympiade IPA tingkat provinsi dan juara dua lomba membuat robot tingkat provinsi.(*)

Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010