Jakarta (ANTARA News) – Setelah melaksanakan roadshow di 10 universitas UI, UGM, ITB, IPB, Unpad, Unair, Udayana, USU, Unhas dan Undip dari Oktober hingga November 2009, hari Kamis di Balai Kartini Jakarta 26-tim ari 10 uniersitas tersebut terbaik bertanding merancang sebuah strategi bisnis bagi Danone dalam ”The TrustChallenge ke-7”.

Ke-26 tim terbaik tersebut hasil seleksi dari total 1.744 peserta atau 186 tim yang mengikuti aplikasi Trust Roadshow mewakili universitas masing-masing siap berkompetisi dalam Simulasi Bisnis dan menghadapi penjurian secara online dengan manajemen Danone di Prancis.

Maezar Maolana, HR Director Nutricia yang juga menjadi Country Leader TRUST Challenge 2010 Indonesia mengatakan:"Banyak tantangan yang kami hadapi mengingat para peserta yang terjaring kali ini adalah putra-putri Indonesia yang memiliki standar kecerdasan yang sangat merata dengan indeks prestasi berkisar antara 3,8 – 4,0 ”

Pemenang hari ini akan melewati babak final bulan Februari 2010 untuk kemudian tim terbaik akan mewakili Indonesia melawan finalis dari 8 negara lain yang berpartisipasi pada tingkat internasional di Paris pada tanggal 15 April 2010 untuk meraih kembali gelar juara dunia.

Sementara itu, BM Purwanto, Wakil Dekan Bidang Akademik, Penelitian dan Pengembangan kepada Masyarakat, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, UGM Yogyakarta mengungkapkan, "Kompetisi semacam ini jelas memberikan tantangan sekaligus kesempatan yang sangat baik untuk mahasiswa Indonesia. Mahasiswa Indonesia sesunguhnya memiliki potensi yang tidak kalah dengan negara lain. Terbukti, tahun 2009 mahasiswa Indonesia yang diwakili tim Kalingga dari UGM mampu meraih predikat sebagai juara dunia mengalahkan semua finalis dari seluruh negara peserta".

Trust adalah sebuah kompetisi bisnis yang unik dimana para mahasiswa diminta untuk memposisikan diri sebagai jajaran direksi dari sebuah perusahaan internasional. Mereka diajak untuk merekomendasikan solusi kreatif terhadap isu bisnis yang riil seperti kompetisi pasar internasional dan pembangunan perusahaan secara berkelanjutan. Pada kompetisi ini mahasiswa juga diberikan kesempatan untuk menuangkan ide-ide dan mempraktikkan pengelolaan sebuah perusahaan yang tidak hanya berorientasi pada profit, namun juga menerapkan prinsip tanggung jawab sosial kepada masyarakat.

Kompetisi Trust Challenge 2010 dilaksanakan melalui beberapa tahap. Pada tahap pertama, Trust Day, mahasiswa diminta untuk membentuk tim yang terdiri atas lima anggota yang masing-masing personal memegang posisi sebagai CEO, direktur keuangan, direktur SDM, direktur marketing, dan direktur operasional.

Tim-tim yang terpilih dari berbagai universitas akan bertanding dengan mengerjakan kasus bisnis secara online melalui sebuah software yang dibuat khusus oleh Danone sehingga dapat diakses lewat internet. Pada tahap seleksi di Trust Day, tim dituntut untuk membuat strategi bisnis perusahaan dalam kondisi waktu tiga bulan secara riil selama enam jam. Dalam kurun waktu tersebut mereka harus mampu membuat SWOT Analysis (Strength, Weaknesses, Opportunities, Threat), menentukan strategic direction, action plan dan estimasi profit & loss perusahaan selama tiga tahun ke depan.

Desytha Rahma dari tim Kalingga UGM, juara dunia final internasional TRUST tahun lalu yang kini telah bergabung dengan DANONE, menyatakan dengan gembira tentang pengalamannya dengan TRUST.

"Saya sangat beruntung mendapatkan kesempatan untuk belajar, berkembang bersama serta berbagi pengalaman antar anggota tim dan dengan seluruh fasilitator dari DANONE. Melalui TRUST saya tidak hanya mendapatkan pengalaman bertanding secara internasional namun juga banyak memahami bagaimana cara menjalankan bisnis yang baik dan bertanggung jawab. Kompetisi ini mengajarkan kepada kami nilai TRUST (kepercayaan) yang sesungguhnya. Baik kepada sesama anggota tim maupun kepada stakeholders yang menjadi mitra kami dalam berbisnis secara virtual," katanya.

Tahap berikutnya akan dipilih enam tim terbaik untuk melaksanakan final nasional di Jakarta. Pada tahap ini masing-masing tim akan mempresentasikan strategi bisnis mereka secara singkat dan melakukan tanya jawab dengan Board of Directors DANONE Indonesia dan Danone Regional Asia Pasifik.

Pada Trust 7th edition 2010 ini, negara yang berpartisipasi adalah Belgia, China, Republik Ceko, Indonesia, Polandia, Rumania, Rusia, Turki dan Amerika Serikat.(*)


Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010