api menyala dari bawah bagasi setelah kendaraan coba diselah
Jakarta (ANTARA) - Satu unit sepeda motor jenis matik terbakar di Jalan Raya DI Panjaitan, Jakarta Timur sehingga mengakibatkan arus lalu lintas mengalami kemacetan, Jumat sore.
"Terima berita kejadian pada pukul 17.10 WIB dari anggota kebersihan di lokasi kejadian," kata Kasi Operasional Damkar Jakarta Timur Gatot Sulaeman di Jakarta.
Baca juga: Minibus terbakar di Rest Area KM10 Cibubur
Motor matik bernomor polisi B 5726 TAA yang dikendarai M Fatah Rizky pada awalnya mengalami mogok lalu didorong ke bahu jalan di lajur cepat.
"Saat dicoba dengan menyelah, tiba-tiba keluar asap dari bawah jok, ketika jok dibuka terjadi penyalaan dan semakin besar," kata Gatot.
Dugaan sementara, menurut petugas damkar, kebakaran terjadi akibat korsleting pada instalasi kelistrikan motor.
Baca juga: Arus pendek mesin mobil picu kebakaran tiga bangunan di Cakung
"Korban nihil, tapi kerugian sekitar Rp6 juta karena seluruh body motor terbakar," katanya.
Sebanyak satu unit armada pompa berikut lima personel pemadam dikerahkan ke lokasi untuk memadamkan api.
Baca juga: Sebuah mobil terbakar di bahu KM3 Halim Tol Jakarta-Cikampek
Akibat peristiwa tersebut kendaraan di sekitar Jalan Raya DI Panjaitan depan Kampus Mpu Tantular, Kelurahan Rawabunga, Kecamatan Jatinegara mengalami kemacetan.
"Awal pemadaman pukul 17.20 WIB dan akhir pemadaman 17.25 WIB," katanya.
Pewarta: Andi Firdaus
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2020