Jakarta (ANTARA) - Ikatan Pranata Humas Indonesia menyiapkan buku tentang kegiatan hubungan masyarakat dalam buku berjudul "The Real GPR: 111 Tulisan Tulisan Pranata Humas Indonesia”.
"Iprahumas menjadi wadah bagi para Pranata Humas di Indonesia untuk menyalurkan bakatnya di bidang menulis. Dari sini juga dapat kita lihat potret kehidupan dan keseharian para Pranata Humas dalam melakukan pekerjaannya,” kata Ketua Iprahumas Meylani, dalam keterangan pers, dikutip Jumat.
Artikel-artikel yang dimuat dalam buku tersebut memberikan gambaran mengenai pekerjaan di bidang hubungan masyarakat di pemerintahan, serta gagasan tentang komunikasi dan kehumasan.
Buku "The Real GPR: 111 Tulisan Tulisan Pranata Humas Indonesia” akan diluncurkan secara virtual pada Sabtu (29/8), bertepatan dengan perayaan hari ulang tahun Iprahumas ke-5.
Peluncuran tersebut juga akan diisi dengan dengan diskusi, menghadirkan pembicara Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Komunikasi dan Informatika Widodo Muktiyo, Staf Ahli Bidang Pengawasan Pajak Kementerian Keuangan Nufransa Wira Sakti, dan penulis buku serta CEO Nexus RMSC Firsan Nova.
Iprahumas dibentuk dan dikukuhkan Kementerian Komunikasi dan Informatika pada 2015 lalu, saat ini organisasi tersebut memiliki sekitar seribu anggota dari Pranata Humas kementerian, lembaga dan pemerintah daerah.
Baca juga: PHRI sebarkan buku panduan terkait normal baru
Baca juga: 110 penulis berkolaborasi di buku "Kemanusiaan pada Masa Corona"
Baca juga: Gondomanan Yogyakarta siapkan buku tamu digital hadapi normal baru
Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2020