Jakarta (ANTARA) - Tiga pemain asing Borneo FC yakni Francisco Torres, Diogo Campos, dan Nuriddin Davronov masih belum bergabung dengan tim untuk memulai latihan bersama karena masih tertahan di negaranya masing-masing karena imbas COVID-19.
Laman resmi klub, Kamis, menyebutkan bahwa Torres dan Campos yang sama-sama asal Brasil masih kesulitan terbang ke Indonesia karena masih massifnya penularan COVID-19 di negeri Samba, sementara Nuriddin menemui kesulitan izin keluar dari negaranya.
"Kalau surat jalan sudah dikeluarkan, maka akan langsung kami teruskan kepada ketiga pemain tersebut. Nanti mereka yang mengurus untuk terbang ke Indonesia," kata presiden klub Borneo FC Nabil Husein.
Belum hadirnya mereka berpengaruh terhadap persiapan tim dalam mengarungi Liga 1 Indonesia, apalagi waktu tersisa menuju kickoff tinggal sebulan lagi.
Di samping itu, pergantian pelatih dari Edson Tavares ke Mario Gomez juga menjadi pertimbangan lain, apalagi ketiganya belum pernah merasakan sentuhan Mario Gomez sehingga chemistry antara satu sama lain harus mulai terjalin.
"Ketiga pemain tersebut adalah pilar utama dalam tim. Jadi wajar kami sangat mengharapkan kehadiran mereka dalam tim saat ini. Kalau dihitung, persiapan tim hanya tinggal sebulan menuju lanjutan kompetisi nanti," kata dia.
Nabil Husein juga masih menunggu kehadiran Titus Bonai dan Immanuel Wanggai yang masih dalam perjalanan menuju Samarinda.
Baca juga: Persita fokuskan adaptasi fisik dalam latihan perdana
Baca juga: Skuad Bhayangkara FC jalani tes usap sebelum memulai latihan
Pewarta: Asep Firmansyah
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2020