Jakarta (ANTARA) - Wakil Sekretaris Jenderal DPP PKB Faisol Reza mengatakan PKB memberikan rekomendasi berupa formulir B1-KWK Partai kepada 18 pasangan calon Bupati-Wakil Bupati dan calon Wali Kota-Wakil Wali Kota yang berlaga di Pilkada 2020, Senin.

"Pada siang hari ini hadir 18 calon kepala daerah," kata Faisol ditemui usai penandatanganan pakta integritas pasangan calon rekomendasi PKB di aula kantor DPP PKB Jakarta.

Adapun 18 calon kepala daerah yang diberi rekomendasi oleh PKB pada hari ini, adalah:

1. Calon Bupati Konawe Kepulauan Ir H Amrullah

2. Calon Bupati-Wakil Bupati Konawe Selatan Surunuddin Dangga dan Rasyid

3. Calon Bupati-Wakil Bupati Konawe Utara Raup dan Iskandar Zulkarnain Mekuo.

4. Calon Bupati-Wakil Bupati Banggai Amiruddin dan Furqanuddin Masulili
​​​​​​​
5. Calon Bupati Sigi Muhammad Irwan
​​​​​​​
6. Calon Wali Kota Makassar Syamsu Rizal

7. Calon Bupati-Wakil Bupati Barru Mudassir Hasri Gani dan Akhsan Karim

8. Calon Bupati Bulukumba Tomy Satria Yulianto
​​​​​​​
9. Calon Bupati-Wakil Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan dan H Abdul Rauf Malaganni

10. Calon Bupati-Wakil Bupati Kepulauan Selayar Zainuddin dan Aji Sumarno
​​​​​​​
11. Calon Wakil Bupati Luwu Utara Rahmat Laguni
​​​​​​​
12. Calon Bupati dan Wakil Bupati Maros Tajerimin dan Hafid
​​​​​​​
13. Calon Bupati Pangkep Abdul Rahman Assegaf
​​​​​​​
14. Calon Wakil Bupati Soppeng Lutfi Halide
​​​​​​​
15. Calon Bupati Halimun Aunur Rafiq
​​​​​​​
16. Calon Bupati Fakfak Barat Franc Bernhard Tumanggor

17. Calon Bupati Kutai Barat Ahmad Syaiful (H Acong)

18. Calon Wakil Bupati Minahasa Utara Petrus Defni Macarau
​​​​​​​
Sementara itu, Wakil Ketua Umum DPP PKB Jazilul Fawaid mengatakan bahwa itu adalah nama-nama calon kepala daerah yang diberikan rekomendasi oleh DPP PKB untuk gelombang pertama.

Baca juga: PKB minta 212 calon kepala daerah teken lima komitmen
Baca juga: Pilkada Surabaya, PAC Golkar kecewa Machfud Arifin gandeng Dirut PDAM
Baca juga: PKB Jateng menunggu rekomendasi Pilkada Kota Magelang dan Kendal

Rencananya, menurut Jazilul Fawaid, DPP PKB akan melanjutkan penyerahan rekomendasi besok dalam tiga gelombang.

Penyerahan rekomendasi tersebut disertai penandatanganan Pakta Integritas berisi lima komitmen calon kepala daerah yang diusung partai.

"Jadi dari 212 yang daftar, dibagi kurang lebih enam gelombang. Jadi satu hari, (dibagi) tiga gelombang-tiga gelombang, dengan menggunakan protokol kesehatan. Tapi sebenarnya yang terpenting, pesan kepada para calon, agar selalu ingat pada komitmen yang dititipkan PKB dipundaknya sebagai calon kepala daerah," ujar Jazilul.

Adapun lima komitmen yang tertera dalam Pakta Integritas itu antara lain komitmen bidang ideologi nasional, kesejahteraan rakyat, pendidikan, kesehatan, dan sosial keagamaan.

"Lima komitmen itu harus diwujudkan calon kepala daerah yang diusung PKB dalam visi-misi kampanye mereka," kata Jazilul.

Jazilul mengungkapkan rencananya besok PKB akan membuat kejutan dengan menyerahkan rekomendasi calon kepala daerah dari Jawa Timur.

"Kejutannya adalah calon Gubernur ada yang jadi calon Wali Kota. Tapi itu besok baru, kan begitu. Jawa Timur besok seingat saya," kata Jazilul.

Pewarta: Abdu Faisal
Editor: M Arief Iskandar
Copyright © ANTARA 2020