Jakarta (ANTARA) - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan semua wilayah di DKI Jakarta cerah berawan pada Sabtu siang hingga malam.

Menurut prakiraan cuaca yang dipublikasikan di website BMKG, wilayah Jakarta Barat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur diperkirakan berawan di malam hari. Cuaca di Jakarta kembali cerah berawan pada Ahad dini hari.

Suhu rata-rata sepanjang Sabtu di Ibu Kota diperkirakan berada di kisaran 23-34 derajat Celsius.

Jakarta Barat 23-34 Celsius, Jakarta Pusat 25-31 Celsius, Jakarta Selatan 23-34 Celcius, Jakarta Timur 23-34 Celsius, Jakarta Utara 25- 31 Velsius dan Kepulauan Seribu 27-29 Celsius.

Sedangkan untuk tingkat kelembapan udara pada Sabtu berada di kisaran 55-90 persen.
Jakarta Barat kelembapannya sebesar 60-85 persen, Jakarta Pusat 60-90 persen, Jakarta Selatan 55-90 persen, Jakarta Timur 55-90 persen, Jakarta Utara 60-90 persen dan Kepulauan Seribu 70-90 persen.
Baca juga: Sudin SDA Jakpus menormalisasi tiga sungai besar antisipasi banjir
Baca juga: BPBD Jakarta: Warga bantaran sungai Pos Angke Hulu waspada Banjir

Pewarta: Fauzi
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2020