Jakarta (ANTARA) - Giannis Antetokounmpo cetak 28 poin dan 20 rebound menandai kebangkitan Milwaukee Bucks untuk mengalahkan Orlando Magic 111-96 sekaligus menyamakan kedudukan, 1-1 pada gim kedua putaran pertama playoff NBA Wilayah Timur di Disney's Wide World of Sports di dekat Orlando, Kamis setempat atau Jumat WIB.

Bucks yang memiliki rekor musim reguler terbaik NBA dengan 56-17 sebelum kompetisi dihentikan pandemi COVID-19, tampil loyo saat restart di gelembung NBA. Mereka menderita lima kekalahan dari delapan pertandingan.

Penampilan kurang bertenaga Bucks masih berlanjut pada gim pembuka babak playoff dengan kalah 122-110 dari Orlando, dua hari lalu.

Namun pada gim kedua Milwaukee Bucks bangkit kembali, membangun keunggulan 23 poin di paruh pertama, meskipun Orlando memperkecil selisih menjadi sembilan di kuarter keempat.

Baca juga: Kerja keras kuarter pemungkas antar Rockets ungguli Thunder 2-0
Baca juga: Heat gandakan keunggulan atas Pacers setelah menangi gim kedua


Menurut statistik yang dilansir laman resmi NBA, selain Antetokounmpo, Brook Lopez mencetak 20 poin dan Pat Connaughton menyumbang 15 poin dari 5 tembakan 3 angka untuk Milwaukee. Eric Bledsoe menyumbang 13 poin dan Donte DiVincenzo menambahkan 11.

Di kubu Orlando, Nikola Vucevic menindaklanjuti produktivitas 35 poinnya pada pertandingan pembuka dengan mencetak 32 poin. Evan Fournier dan Terrence Ross masing-masing menyumbang 12 poin, Markelle Fultz 11 poindan D.J. Augustin menambahkan 10 poin.

Belajar dari kekalahan di gim pertama, Buck kali ini tampil lebih solid. Perbedaan antara gim pertama dan gim kedua adalah pada intensitas pertahanan Bucks yang lebih rapat.

Orlando sangat sulit mendapatkan poin selama kuarter pertama dan hampir delapan menit tanpa bisa menjebol keranjang Bucks selama dua kuarter.

Setelah Vucevic melakukan jump shot untuk memangkas keunggulan Milwaukee menjadi empat dengan sisa waktu 5:34 di kuarter pertama, Magic gagal melakukan 13 upaya mencetak angka.

Orlando tidak membuat poin lagi dan tertinggal 16 poin sebelum Ross melakukan jumper pada waktu tersisa 9:48 sebelum turun minum.

Magic kemudian melewatkan kesempatan enam tembakan berikutnya saat Bucks memperpanjang keunggulan menjadi 23.

Milwaukee memimpin 64-43 pada jeda, dengan Antetotkounmpo menutup babak pertama dengan melepaskan umpan kepada Connaughton saat sisa waktu empat persepuluh detik.

Pada dua kuarter berikutnya, Orlando membuat pertandingan agak menarik dan berimbang.

Vucevic mencetak 16 poin pada kuarter ketiga untuk membantu Magic memangkas defisit menjadi 12 poin, meskipun Milwaukee mendapatkan margin kembali menjadi 20 pada akhir periode.

Orlando terus bertahan dan membuat kedudukan menjadi 101-92 melalui Fultz dengan sisa waktu 3:56, tapi Magic tidak bisa lebih dekat lagi dan akhirnya menyerah 111-96 dan kedudukan menjadi 1-1.

Gim ketiga dari serial tujuh gim playoff putaran pertama akan dimainkan Sabtu atau Minggu WIB.

Baca juga: Blazers sepekan tanpa Zach Collins karena cedera
Baca juga: Jazz samakan kedudukan lawan Nuggets berkat 30 poin Mitchell

Pewarta: Dadan Ramdani
Editor: Bayu Kuncahyo
Copyright © ANTARA 2020