Samarinda (ANTARA) - Perkembangan kasus COVID-19 di Provinsi Kalimantan Timur menunjukkan grafik peningkatan dengan adanya penambahan sebanyak 93 kasus terkonfirmasi positif berdasarkan update Satuan tugas COVID-19 wilayah setempat, Selasa.

Juru bicara satgas COVID-19 Provinsi Kaltim, Andi Muhammad Ishak mengatakan penambahan kasus positif saat ini didominasi Kota Bontang dengan jumlah 46 kasus.

"Kasus lainnya terjadi di Balikpapan 28 kasus, Penajam Paser Utara (PPU) 3 kasus, dan Berau 4 kasus, Kutai Timur 1 kasus, Paser 10 kasus dan kota Samarinda 1 kasus," kata Andi Muhammad Ishak melaporkan rilis harian secara virtual.

Baca juga: Tambahan positif COVID-19 di Kaltim melonjak 116 kasus

Baca juga: Dua ASN positif, seluruh pegawai di Penajam-Kaltim dites cepat


Menurut Andi Ishak, dengan adanya penambahan tersebut, secara akumulatif jumlah kasus terkonfirmasi COVID-19 di wilayah Kaltim mencapai 2.578 kasus.

"Ada penambahan 261 kasus suspek yang diperiksakan di laboratorium, total kasus suspek menjadi 15.233 kasus sedangkan yang masih menunggu proses pemeriksaan usap (swab) sebanyak 2.233 kasus," kata Andi Muhammad Ishak.

Dia juga melaporkan adanya tambahan pasien meninggal sebanyak tiga orang yakni di Balikpapan, pasien dengan kode BPN1.050, dari kabupaten Mahakam Ulu dengan kode MHU5 dan di Samarinda pasien berkode SMD324.

Sementara untuk tambahan pasien dinyatakan sembuh bertambah 34 orang dengan rincian di Kutai Barat 3 kasus, Kutai Timur 2 kasus, Paser 2 kasus, dan kota Balikpapan 27 kasus.

"Total kasus positif COVID-19 di Kalimantan Timur sebanyak 2.578 kasus, sebanyak 1.644 orang dinyatakan sembuh, 838 orang masih menjalani perawatan medis dan 96 orang dinyatakan meninggal dunia," ujar Andi Muhammad Ishak.*

Baca juga: Ada tambahan 86 kasus, positif COVID-19 di Kaltim jadi 2.369 orang

Baca juga: Dukung "Gebrak Masker, PKK Kaltim siapkan 70 ribu masker


Pewarta: Arumanto
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2020