Jakarta (ANTARA News) - Perenang Omar Suryaatmadja berhasil memecahkan rekor Richard Sam Bera pada nomor 50 meter gaya bebas putra di Kejuaraan Renang Antar Perkumpulan Se Indonesia, di Kolam Renang Gelora Bung Karno Jakarta, Minggu.
Perenang asal perkumpulan renang Hiu Surabaya itu berhasil membukukan waktu 00.22.97 dan mengalahkan rekor sebelumnya yaitu 00.23.03.
Dengan kemenangan tersebut maka rekor nasional yang telah bertahan sejak tahun 2001 itu pecah dan Omar berhak memegang rekor nasional itu. Rekor nasional sebelumnya dipecahkan oleh Richard Sam Bera di Malaysia.
"Yang jelas saya bangga dengan hasil ini. Rekor nasional itu bertahan cukup lama," katanya usai pertandingan berlangsung.
Menurut dia, kunci kemenangan yang dibukukan adalah sejak awal pertandingan bermain dengan konsisten dan sempurna. Selain itu persiapan yang cukup.
Bertandingan di nomor 50 meter, kata dia, juga diperlukan konsentrasi yang tinggi karena jika terlambat beberapa detik dari perenang lain hasilnya fatal.
"Bertanding di nomor 50 meter harus banyak latihan dan bertanding. Jika tidak (bertanding red) perkembangan tidak bisa diukur dengan baik," katanya menambahkan.
Ia menambahkan, agar rekor bisa terus dipertajam maka diperlukan pertandingan atau try out ke luar negeri. Dengan try out maka akan memermudah untuk memperbaiki rekor.
"Sebelum turun disini (KRAPSI red) sayakan turun di SEA Games. Disitu saya turun di nomor 50 sehingga telah berlatih dengan keras. Dan ini salah satu hasilnya," katanya menerangkan.
KRAPSI 2009 diikuti oleh 136 perkumpulan renang yang ada di Indonesia. Dalam ajang tahunan ini juga diikuti oleh atlet renang yang turun pada SEA Games Laos kecuali Indra Gunawan yang kembali berlatih di Malaysia.
Atlet SEA Games yang turun pada ajang ini selain Omar adalah Glen Victor, M Idham Dasuki, Donny Buwono, Fibriani R Marita, Tiffani Sudarma dan Ressa Kania Dewi.(*)
Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009