Sungailiat, Bangka Belitung (ANTARA) - Bupati Bangka, Mulkan, mengukuhkan dan melantik sebanyak 12 anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka tingkat kabupaten itu untuk menjalankan tugas pengibaran bendera Merah Putih, pada detik-detik Proklamasi pada 17 Agustus 2020.
"12 anggota Paskibra itu menjalankan tugas pengibaran bendera sebanyak enam orang pada pagi hari dan enam orang lainnya bertugas menurunkan pada sore hari," kata Mulkan, di Sungailiat, Minggu, melalui siaran pers.
Ia mengatakan, pembatasan jumlah personel Paskibraka pada peringatan HUT ke 75 RI, karena peringatan hari kemerdekaan RI diselenggarakan di tengah pandemi Covid-19, dimana protokol kesehatan mengatur pembatasan jumlah kerumunan orang.
Pengukuhkan dan pelantikan Paskibraka dilaksanakan di rumah dinas bupati yang dihadiri sejumlah pejabat pemerintah Kabupaten Bangka dan forkopimda setempat.
"Saya berharap, personel Paskibraka yang merupakan siswa pilihan dari masing-masing sekolah dapat menjadi contoh bagi pelajar lainnya untuk menanamkan rasa persatuan dan kesatuan," katanya.
Paskibraka ini mampu membangkitkan semangat nasionalisme dan patriotisme dikalangan generasi muda, serta mampu memahami perbedaan dalam kehidupan begitu indah jika saling menghargai.
"Saya memberikan selamat bagi anggota Paskibraka semoga dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan penuh semangat, karena tugas yang diembannya cukup berat," katanya.
Pewarta: Kasmono
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2020