Jakarta (ANTARA News) - Pengelola angkutan Transjakarta Buyway akan melayani rute wisata ke sejumlah obyek wisata di Jakarta pada liburan Natal 2009 dan Tahun Baru 2010.
Kepala Badan Layanan Umum (BLU) Transjakarta Busway DA Rini dalam keterangan tertulisnya Kamis menyebutkan, layanan rute wisata itu adalah untuk memudahkan masyarakat yang ingin menikmati liburan di kawasan Ancol Jakarta Utara dan Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan.
Warga yang ingin menikmati rute wisata busway tersebut bisa melakukannya pada tanggal 24 hingga 27 Desember (periode liburan Natal) dan pada 1 hingga 3 Januari 2010 (periode Tahun Baru).
Untuk rute wisata busway Harmoni-Ancol akan melintasi sejumlah halte antara lain Pecenongan, Juanda, Jembatan Merah, Gunung Sahari, Mangga Dua, dan Pademangan.
Waktu beroperasinya busway untuk rute wisata Harmoni-Ancol adalah pukul 08.00 WIB sampai dengan pukul 20.00 WIB. Sedangkan khusus untuk tanggal 1 Januari 2010 akan dimulai sejak pukul 05.00 WIB.
Sementara itu, untuk rute wisata Harmoni-Ragunan akan melintasi sejumlah halte antara lain Monas, Bank Indonesia, Sarinah, Hotel Indonesia, Dukuh Atas, dan halte yang terdapat di sepanjang Jalan HR Rasuna Said dan Warung Buncit.
Sedangkan waktu beroperasinya busway untuk rute wisata Harmoni-Ragunan adalah pukul 09.00-18.00 WIB.
Dengan adanya rute wisata tersebut, Rini mengharapkan hal tersebut akan memberikan kemudahan dan kenyamanan masyarakat yang ingin berlibur ke Ancol dan Ragunan.
Pada masa liburan Natal dan Tahun Baru, sejumlah tempat wisata rekreasi keluarga di wilayah ibukota memang telah menyiapkan sejumlah program khusus.
Wahana Seaworld Indonesia Taman Impian Jaya Ancol, misalnya, akan menghadirkan acara "Kejutan Natal dan Liburan Akhir Tahun 2009" pada 25-27 Desember 2009.
Humas Taman Impian Jaya Ancol, Sofie Cakti, menjelaskan, kejutan Natal dan Liburan Akhir Tahun 2009 terdiri dari rangkaian kegiatan antara lain peluncuran wahana baru Seaworld Indonesia yakni ex-quarium, sea horse aquarium dan foto bersama buaya pada 26 Desember 2009.
Parade santa bersepeda dan berkuda tanggal 25 hingga 27 Desember, atraksi santa menghias pohon Natal di akuarium ikan hiu tanggal 25 Desember dan memberi makan di akuarium duyung, akuarium utama dan akuarium ikan hiu tanggal 25-27 Desember.
Selain itu ada juga foto bersama santa, peri dan buaya pada tanggal 25 hingga 27 Desember, pameran reptil pada tanggal 25 hingga 31 Desember dan bagi-bagi hadiah oleh santa.
(*)
Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2009