Jakarta (ANTARA News) - Kesebelasan Vietnam berjumpa Malaysia di babak final SEA Games 2009 setelah mengalahkan lawan-lawannya di babak semifinal, Senin.

Vietnam yang keempat kalinya lolos ke final SEA Games ini menundukkan Singapura 4-1, demikian seperti dikutip dari situs resmi SEA Games Laos.

Sementara tuan rumah Laos yang menyingkirkan Timnas U-23 Indonesia di babak grup B itu akhirnya menyerah lawan Malaysia 1-3.

Di pertandingan semifinal ini, Singapura malah mencetak gol lebih dulu lewat Khairul Nizam di menit 27. Vietnam mampu membalas dengan dua gol di babak pertama ini lewat gol Pham Tanh Binh di menit 32 dan Mai Tien Thanh.

Vietnam malah memperbesar gol di babak kedua lewat kaki Chu Ngoc Anh di menit 70 dan Nguyen Ngoc Anh di menit-menit akhir.

Sementara Laos harus terhenti di semifinal setelah kalah 1-3 lawan Malaysia.

Tiga gol Malaysia dicetak oleh Baddrol Bakhtiar di menit 14 dan 79 serta satu gol oleh Safiq Rahim di menit 85. Sedang satu gol Laos dicetak oleh Kanlaya Sysomvang.

Sementara Indonesia sudah tersingkir di babak penyisihan. Ini merupakan hasil terburuk buat tim SEA Games Indonesia yang berada di posisi buncit klasemen dengan raihan satu poin.

Pembagian Grup:
Group A: Thailand, Vietnam, Malaysia, Timor Leste, Kamboja
Grup B: Laos, Myanmar, Singapura, Indonesia

Hasil pertandingan:
2 Desember:
Malaysia vs Timor Leste 11-0
Thailand vs Vietnam 1-1

4 Desember
Thailand vs Kamboja 4-0
Vietnam vs Timor Leste 4-0

5 Desember:
Singapura vs Indonesia 2-1
Laos vs Myanmar 1-1

6 Desember :
Vietnam vs Malaysia 3-1
Timor Leste vs Kamboja 4-1

7 Desember:
Myanmar vs Singapura 1-2
Indonesia vs Laos 0-2

8 Desember:
Timor Leste vs Thailand 0-9
Kamboja vs Malaysia 0-4

10 Desember:
Myanmar vs Indonesia 3-1
Laos vs Singapura 0-0

11 Desember:
Kamboja vs Vietnam 1-6
Malaysia vs Thailand 2-1

Semifinal:
14 Desember
Vietnam vs Singapura 4-1
Laos vs Malaysia 1-3

Klasemen Grup:
Grup A
1. Vietnam 10 poin (+11)
2. Malaysia 9 ( +14)
3. Thailand 7 (+12)
4. Kamboja 3 (-10)
5. Timor Leste 0 (-27)

Grup B
1. Laos 5poin (+2)
2. Singapura 5 (+1)
3. Myanmar 4 (+1)
4. INDONESIA 1 (-4)
(*)

Pewarta:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2009