Paris (ANTARA News/AFP) - Defisit perdagangan Prancis melebar menjadi 56,5 persen pada Oktober setelah kenaikan tajam impor dan penurunan impor, demikian data resmi Rabu.
Defisit itu menjadi 4,389 miliar euro (6,459 miliar dolar AS) pada Oktober dibandingkan 2,803 miliar euro di bulan sebelumnya, menurut data bea cukai Prancis.
Impor naik 3,9 persen menjadi 32,65 miliar euro pada Oktober. Ekspor turun 1,3 persen menjadi 28,26 miliar euro.
Selama 12 bulan, defisit seluruhnya 41,8 miliar euro, kata Departemen Keuangan Prancis.
Pemerintah Prancis memproyeksikan defisit sebesar 47,6 miliar euro tahun ini setelah pada tahun 2008 mencapai rekor 55,5 miliar euro.(*)
Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2009