Bengkulu (ANTARA News) - Gelombang demonstrasi mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Bengkulu, memadati jalan pertokol dalam Kota Bengkulu, namun semuanya dalam aksi damai.

Pemantauan di lapangan, Rabu, sasaran demonstrasi mahasiswa adalah kantor Kejaksaan Tinggi (Kejati) dan gedung DPRd Provinsi Bengkulu.

Rombongan pertama bergerak sejak pukul 10.00 Wib yaitu dari perguruan tinggi Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) mendatangi DPRD Provinsi Bengkulu, dengan yel-yel berantas korupsi.

Ribuan mahasiswa bersepeda motor dan berjalan kaki, secara bergelombang berdatangan dengan gabungan dari Badan Eskutif Mahasiswa (BEM), HMI dan pengurus mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi.

Presiden BEM Universitas Muhammadiyah Bengkulu Melyansori, mengatakan, aksi mahasiswa ini bertujuan untuk mendukung pemberantasan korupsi dan menyelesaikan kasus Bank Century.

Pejabat yang terlibat dalam berbagai tindak korupsi ditindak tegas, agar proses hukum di tanah air bisa berjalan baik, jangan menindak rakyat kecil karena mencuri ayam saja, tapi pelaku kurupsi Bank Century dibersihkan sampai tuntas.

Ratusan mahasiswa siang ini masih berkumpul di Masjid Raya Baitul Izah, Padang Harapan Bengkulu untuk melakukan Shalat zuhur, namun ratusan anggota polisi masih berjaga-jaga di Gedung DPRD Provinsi Bengkulu dan kantor Kejati Bengkulu. (*)

Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2009