Indramayu (ANTARA News) - Bursa calon Bupati Indramayu semakin semarak, masing-masing partai politik telah membuka lamaran bagi yang berminat menjadi orang nomor satu, namun warga "kota mangga" sangat mendukung penuh kehadiran calon independen.

Taryono SH tokoh pemuda di Indramayu Selasa mengatakan,warga Indramayu berharap sekali calon dari independen, mungkin rasa kepercayaan mereka terhadap calon dari partai politik mulai berkurang, karena sering terjadi setelah menjadi orang nomor satu di "kota mangga" berpihak kepada kelompoknya.

"Masyarakat Indramayu cukup merasakan pahit manisnya memiliki Bupati dari kalangan politikus, mereka berkehendak ada calon yang mau pemimpin "kota mangga"tanpa tekan dari partai politik pendukungnya," katanya.

Sementara itu salah seorang calon dari independen H.Tarwita Armad SH yang merupakan "Pendekar Hukum" telah mendapat dukungan penuh lapisan warga Indramayu, karena pensiunan Kajari Pulau Laut kalimantan Selatan dianggap pembela orang kecil.

H.Tarwita mengaku, bila warga Indramayu menginginkan dirinya jadi Bupati di "kota mangga" bersedia namun dipastikan dari independen, supaya dalam menjalankan tugas tidak ada unsur tekanan partai politik sehingga sepenuhnya mengabdi kepada masyarakat bukan hanya kelompok pendukung saja.

"Kabupaten Indramayu memiliki sumber daya alam yang cukup baik, bila dikelola dengan jujur dan adil masyarakat akan sejahtera," katanya.

Hasyim warga Indramayu mengakui, H.Tarwita selama menjabat sebagai Kasi Pidsus di Indramayu cukup berani menekan korupsi, selain jujur dan sederhana dia juga memilki jiwa sosial yang tinggi masyarakat pasti mendukung asal jangan dari partai politik untuk maju menjadi calon Bupatinya.

"Seandainya calon merupakan pesanan salah satu partai politik dikhawatirkan tidak dapat merubah Indramayu, yang dipentingkan hanya kelompok pendukung calon Bupati tersebut," katanya.

"Pembangunan kota Indramayu nantinya tidak akan merata bagi yang mendukung pasti didahulukan, sedangkan masyarakat yang bukan partainya diterlantarkan," katanya.

"Sosok H.Tarwita dikabupaten Indramayu memang lebih dikenal dekat dengan masyarakat lapisan bawah, sering nasib mereka diperjuangkan, selain sederhana, mudah bersosialisasi," tambahnya.

Tokoh Desa Jatibarang baru khususnya dan di Kecamatan Jatibarang pada umumnya, H. Tarwita Armad bersiap untuk menjadi orang nomor satu di Kabupaten Indramayu. Sebagai pensiunan Jaksa, "papih", begitu beliau dikenal oleh masyarakat sekitar sangat bersahaja, ramah terhadap siapa saja, dan sederhana.

Sebagai mantan Jaksa beliau pernah bertugas selama 6 tahun (1993 - 1999) di Indramayu sebagai Kasi Pidsus dan mantan Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Kotabaru Kalimantan Selatan, beliau dikenal bersih dan jujur. Ini terlihat dari tempat tinggalnya yang merupakan milik adik iparnya yang cukup sederhana.(*)

Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2009