Palembang (ANTARA News) - Jemaah haji, Sumatra Selatan (Sumsel) yang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) dua tiba dengan selamat di Palembang, walaupun pemberangkatannya mengalami penundaan.
Pantauan di asrama haji Palembang, Minggu, semuanya jemaah haji Sumsel itu sehat walaupun sedikit kelelahan akibat menempuh perjalanan dari Arab Saudi menuju Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang sekitar sembilan jam.
Jemaah haji kloter dua yang berasal dari Palembang dan Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan (OKUS) mulai masuk asrama haji Palembang sekitar pukul 13.00 WIB, padahal semula dalam jadwal tiba pukul 11:00 WIB.
Menurut Hj Yanti salah seorang jemaah mandiri, pihaknya semuanya dalam keadaan sehat walaupun menempuh perjalanan sekitar sembilan jam.
Ketika ditanya masalah keterlambatan itu, ia mengatakan, memang pemeriksaan di Bandara Arab Saudi sedikit ketat, termasuk barang bawaan sehingga jemaah yang tergabung dalam kloter dua itu agak terlambat.
Kabid Haji Zakat dan Wakaf Kanwil Departemen Agama Sumsel, Drs H Udin Djuhan mengatakan, keterlambatan itu memang adanya pemeriksaan yang dilakukan di Bandara Arab Saudi lebih teliti.
Keterlambatan dimulai sejak pemulangan jemaah haji kloter pertama lalu karena pihak pemerintah Arab Saudi sangat teliti, kata dia.
Menurut dia, jemaah kloter dua Sumsel yang tiba di Palembang sebanyak 319 orang ditambah lima petugas haji.
Namun, lanjut dia, dalam kloter ini ada juga dua jemaah asal DKI Jakarta yang ikut karena ingin pulang duluan ke tanah air.
Setelah tiba di Palembang kedua jemaah itu langsung menuju Jakarta dengan pesawat, kata dia.(*)
Pewarta: Luki Satrio
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2009