Malang (ANTARA News) - Persiapan penyelenggaraan Festival Film Indonesia (FFI) tahun 2009 yang dipusatkan digelar di Kota Batu, Jawa Timur, telah mencapai 90 persen.
Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Dispartabud) Kota Batu, Syamsul Huda, Jumat mengatakan, persiapan sudah 90 persen dan hanya tinggal menunggu sejumlah tamu yang belum datang ke lokasi yang dipusatkan di Lapangan Desa Sumberrejo dan Museum Satwa.
"Untuk kepanitiaan sudah selesai semua, dan Kota Wisata Batu siap menyelenggarakan acara FFI ini," katanya.
Ia menjelaskan, dalam rangkaian FFI yang digelar pada tanggal 5-6 Desember itu, terdapat delapan event yang akan digelar oleh Pemkot Batu sebagai panitia lokal penyelenggaraan FFI.
"Delapan even ini, akan digelar secara merata di tiga kecamatan yang ada di Kota Batu," katanya.
Sementara kesiapan yang mencapai 90 persen itu meliputi gelar budaya dan pemutaran film hingga puncaknya adalah malam pengumuman nominasi pemenang FFI.
"Seluruh acara sudah kami koordinasikan dengan pihak panitia di Jakarta dan salah satu stasiun televisi swasta. Prinsipnya tidak ada masalah dan tinggal menunggu hari pelaksanaan saja," katanya.
Untuk lokasi gelar budaya dan pemutaran film, akan dilaksanakan di tiga tempat berbeda pada saat yang bersamaan, yakni di lapangan Sumberejo Kecamatan Batu, Proliman Kecamatan Junrejo dan lapangan desa Punten Bumiaji.
Sementara workshop festival band dan film indie, akan dilaksanakan di Hotel Kusuma Agro, sedangkan pagelaran musik dahsyat dan kirab artis hingga malam nominasi FFI akan dipusatkan seluruhnya di Museum Satwa.
"Nantinya, selama dua hari masyarakat Kota Batu akan disemarakkan oleh berbagai kegiatan, dan kami ingin setelah acara ada dampak positif sebagai tujuan jangka panjang, yakni Kota Batu semakin dikenal oleh masyarakat luas sebagai kota wisatawan," ujarnya.
Sementara itu topik utama yang diusung dalam FFI ini adalah "Beda tinggi satukan hati".
Tercatat sekitar 118 film disertakan dalam FFI, terdiri atas 40 film bioskop, 38 film dokumenter serta 40 film pendek. Untuk artis pendukung yang akan hadir, diperkirakan lebih dari 100 artis serta kru dan panitia FFI dari Jakarta.
(*)
Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2009