Aubameyang menjadi bintang utama ketika Arsenal mengalahkan Chelsea 2-1 dalam final Piala FA di Wembley, Sabtu waktu setempat (Minggu WIB).
"Laga penting membutuhkan momen besar dari pemain hebat dan ia melakukannya di semifinal lantas mengulanginya di final," kata Arteta dalam komentar pascalaga dilansir laman resmi Arsenal.
"Banyak orang mempertanyakan kemampuannya tampil di laga penting. Lihatlah. Ia berperan besar memenangi trofi ini. Ia melakukannya dan kami sangat bangga memilikinya di skuat ini," ujarnya menambahkan.
Baca juga: Arsenal juara Piala FA setelah bangkit tundukkan Chelsea
Aubameyang yang santer dikabarkan tengah bimbang memutuskan masa depannya di Arsenal tak sengaja menjatuhkan trofi Piala FA ketika sesi selebrasi.
Arteta memanfaatkan momen itu untuk mengirimkan sinyal bahwa ia dan Arsenal bisa membantu Aubameyang lebih terbiasa dengan situasi mengangkat trofi.
"Itu bisa saja terjadi, dia perlu lebih banyak pengalaman dengan trofi. Kami bisa membantunya merasakan lebih banyak gelar," kata Arteta.
Arteta mengaku sudah berbicara dengan Aubameyang mengenai rencana yang dimilikinya untuk membangun Arsenal sembari menempatkan penyerang Gabon itu sebagai poros utama.
Baca juga: Aubameyang akui kariernya di persimpangan jalan
Baca juga: Mikel Arteta tidak ingin Arsenal menjual para pemain terbaiknya
Ia berharap segera ada kabar baik mengenai masa depan Aubameyang di Arsenal dalam waktu dekat.
"Saya harap ada (kabar baik). Semua berdasar obrolan kami, bagaimana ia melihat masa depannya, apa yang saya harapkan darinya, rencana saya membangun tim dengan ia sebagai porosnya dan pembicaraan saya dengan orang-orang berpengaruh di sekitarnya," katanya.
"Kami di klub menghormati dan mengaguminya, rekan-rekannya selalu siap mendukungnya," pungkas Arteta.
Baca juga: Antar Arsenal juara FA, Arteta: ini permulaan bagus!
Baca juga: Kiper Arsenal sebut trofi FA penebusan untuk para suporter
Baca juga: Arsenal juara FA, berikut daftar wakil Inggris di Eropa musim depan
Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2020