Hasil laga eksplosif pada salah satu derby terpanas musim ini di Emirates Stadium dan sebenarnya lebih dikuasai Arsenal tersebut, membuat Chelsea kokoh di puncak klasemen Liga Premier.
The Blues kian memperlebar kesenjangannya dengan para pesaing di tangga kompetisi Liga Premier dengan mengumpulkan 36 poin atau lima poin di atas penguntit setianya, Manchester United, hasil 12 kali menang dan 2 kali kalah dari 14 laga.
Kedua klub menampilkan gaya sepakbola yang atraktif nan ofensif sehingga selama babak pertama saja, kedua klub sudah bertransaksi tembakan 14 kali ke gawang, namun serangan Chelsea terbukti lebih efektif ketimbang Arsenal.
Arsenal harus merelakan Tottenham Hotspur merampas posisinya di peringkat tiga klasemen, sejak sehari lalu. Arsenal kini mengantungi 25 poin dari 13 kali berlaga, atau terpaut 11 poin dari Chelsea, 6 poin dari United, dan 1 poin dari Hotspur.
Pada pertandingan sebelumnya, Liverpool mengungguli tuan rumah Everton dengan skor 2-0, lewat gol bunuh diri Joseph Yobo di babak pertama dan hasil kreasi penyerang timnas Belanda, Dirk Kuyt, di babak kedua.
Di Molineux, Birmingham City yang menjadi tamu pada pertandingan Minggu ini, menaklukan tuan rumah Wolverhampton Wanderer dengan skor 1-0, hasil sepakan Lee Bowyer.
Mantan pemain tengah timnas Inggris yang pada pertandingan sepekan lalu menceploskan satu-satunya gol ke gawang Fulham ini, membuat tim asuhan Alex McLeish merayap naik ke posisi 11 pada klasemen sementara Liga Premier.
Berikut hasil-hasil pertandingan Liga Premier, Inggris, Sabtu sore/malam waktu Inggris (Sabtu malam dan Minggu dini hari WIB):
Wolverhampton Wanderer vs Birmingham City 0-1
Everton vs Liverpool 0-2
Arsenal vs Chelsea 0-3
Klasemen Sementara:
1 Chelsea 14 36
2 Man Utd 14 31
3 Tottenham 14 26
4 Arsenal 13 25
5 Liverpool 14 23
6 Aston Villa 14 23
7 Man City 13 22
8 Sunderland 14 20
9 Stoke City 14 20
10 Fulham 14 19
11 Birmingham 14 18
12 Burnley 14 17
13 Blackburn 14 17
14 Wigan Athletic 14 17
15 Hull City 14 16
16 Everton 14 15
17 West Ham Utd 14 14
18 Bolton 13 12
19 Wolves 14 10
20 Portsmouth 14 7
(*)
Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2009