Surabaya (ANTARA News) - Pembalap sepeda tim Jogjakarta, Nugroho Krisnanto, menjuarai etape ketujuh Speedy Tour d`Indonesia (TDI) 2009 yang menempuh rute 162,5 km dari Madiun sampai Surabaya, Jawa Timur, Minggu.
Nugroho mencapai finis di posisi terdepan dengan catatan waktu tiga jam 47 menit dan 26 detik.
Nugroho unggul tiga detik di depan pembalap tim 711 Filipina, Lloyd Lucien Reynante, yang berada di posisi kedua dan pembalap tim Plan B Australia, Bradeley Hall di posisi ketiga.
Pada nomor "intermediate sprint" yang mengambil tempat di kilometer 47, dimenangi oleh pembalap tim Araya, Fatahillah Abdullah. Fatahillah mengungguli Herwin Jaya dari tim Polygon Sweet Nice (PSN) dan pembalap Malaysia Mohammad Zamri Salleh..
Kaus Kuning pemimpin klasemen umum pembalap masih dipertahankan pembalap tim Tabriz Petrochemical Iran, Mehdi Sohrabi, dengan total waktu tercepat 22 jam 20 menit, dan 48 detik.
Kini dia unggul dua menit 21 detik atas posisi kedua yang ditempati rekan setimnya, Ghader Mizbani.
Sedangkan Kaus Merah Putih pemimpin klasemen pembalap nasional masih dipertahankan pembalap tim Polygon Sweet Nice (PSN) Hari Fitrianto, dengan total waktu 22 jam 34 menit dan 46 detik.
Speedy Tour d` Indonesia digelar sejak Minggu (22/11) di Jakarta dan akan berakhir di Denpasar, Bali, pada 3 Desember mendatang.
(*)
Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2009