Berlin (ANTARA News/AFP) - "Tiga besar" Eropa -- Jerman, Prancis dan Inggris -- ingin mengadakan konferensi internasional mengenai Afghanistan di London pada 28 Januari, Kanselir Jerman Angela Merkel mengumumkan, Kamis.
"Anda tahu bahwa Jerman, Prancis dan Inggris telah menyampaikan keinginan untuk mengadakan konferensi mengenai Afghanistan dengan bantuan PBB dan dengan partisipasi pemerintah Afghanistan," ujar Merkel pada wartawan setelah menemui Sekjen NATO Anders Fogh Rasmussen.
"Ini (konferensi) akan berlangsung di London pada 28 Januari," ia menambahkan.
PM Inggris Gordon Brown menyatakan konferensi itu dapat menetapkan kerangka waktu bagi penyerahan keamanan berangsung-angsur (dari tentara asing pada tentara Afghanistan) dari 2020.(*)
Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009