Seperti lebah yang penuh kekeluargaan serta menghasilkan madu
Jakarta (ANTARA) - Wakil Ketua MPR Jazilul Fawaid (Gus Jazil) menggunakan momentum acara 'Gowes to Nation' untuk mensosialisasikan Empat Pilar MPR RI kepada seluruh peserta yang hadir di halaman utama Kompleks Gedung MPR/DPR RI, Senayan, Jakarta, Minggu.
Jazilul menjelaskan tentang Pancasila, Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia, dan Bhinneka Tunggal Ika kepada 115 muda-mudi penggemar olahraga bersepeda yang datang dari berbagai lokasi, seperti Jakarta, Bogor, Tangerang serta daerah lainnya.
“Kami selalu mengajak semua terutama anak-anak muda untuk berbangga menjadi Indonesia yang memegang teguh empat pilar MPR," ujar Gus Jazil, sapaan Jazilul Fawaid dalam pernyataan yang diterima di Jakarta, Minggu.
Di depan panggung, menjelang mulai bersepeda, Jazilul Fawaid mengajak kepada seluruh peserta yang berkumpul sejak pukul 06.00 WIB pagi itu, untuk menjadi seperti lebah.
"Seperti lebah yang penuh kekeluargaan serta menghasilkan madu," katanya.
Baca juga: Harlah PKB, Gus Jazil: PKB senantiasa jaga 4 Pilar MPR
Dia menjelaskan, lebah memiliki kemampuan menghasilkan madu yang bermanfaat untuk menjaga kesehatan manusia.
Lebah bisa demikian, karena selalu memakan sesuatu yang halal dan baik seperti intisari bunga, ujar dia pula.
“Di masa pandemi COVID-19, kita perlu menjaga kesehatan dengan meniru lebah,” kata pria yang berasal dari Pulau Bawean, Kabupaten Gresik, Jawa Timur itu lagi.
Lebih lanjut disampaikan, agar seluruh generasi muda mau menjadi lebah pengawal di garda terdepan bagi Pancasila, UUD NRI Tahun 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika.
Hadir dalam acara itu Ketua Umum PKB yang juga Wakil Ketua DPR Muhaimin Iskandar, Menteri Tenaga Kerja Ida Fauziah, dan Ketua Umum Garda Bangsa yang juga anggota MPR Tommy Kurniawan.
Acara itu mengambil titik mulai dan titik akhir di halaman utama Kompleks Gedung MPR/DPR RI, Senayan, Jakarta, dengan rute melewati Bundaran HI.
Dalam acara tersebut, Garda Bangsa juga membagikan sejumlah bantuan kepada para seniman dan masyarakat yang membutuhkan. Bantuan itu salah satunya berbentuk sembako.
Baca juga: Kagum teknologi pertanian IPB, Gus Jazil ajak milenial turun bertani
Pewarta: Abdu Faisal
Editor: Budisantoso Budiman
Copyright © ANTARA 2020