Budapest (ANTARA News) - Dinas Kesehatan Hungaria memperingatkan Sinterklas agar tidak lagi mencium anak-anak dan menjabat tangan mereka untuk mencegah penyebaran flu dan ia harus memperoleh vaksin terhadap penyakit itu, menurut pihak berwenang urusan kesehatan Hongaria seperti dikutip Reuters.

Dalam sebuah rekomendasi yang dikeluarkan pekan ini dan ditayangkan di laman resmi pemerintah www.antsz.hu, pihak berwenang tidak melarang aktivitas tradisional Sinterklas, namun memperingatkan risiko penyebaran penyakit menular akibat epidemi flu di negeri itu.

Di Hongaria, Santa Claus secara tradisional muncul pada 6 Desember ketika anak-anak kecil menemukan hadiah-hadiah ditempatkan di kaos kaki yang digantung di jendela malam sebelumnya.

"Bagi Santa Claus, pencegahan adalah hal yang penting karena mereka akan bertemu dengan banyak sekali anak-anak pada awal Desember, dan aka resiko tinggi penyebaran infeksi," kata pihak berwenang.

"Jika Santa Claus adalah orang lanjut usia, dengan kelebihan berat badan dan penyakit kronis maka mereka masuk dalam kelompok resiko tinggi terjangkit flu...sehingga vaksinasi flu adalah penting," tambahnya.

Pihak berwenang kesehatan Hongaria, pekan lalu mengumumkan jika jumlah kasus flu meningkat menjadi 22.100 orang dalam satu pekan, terutama akibat virus flu baru H1N1.(*)

Pewarta:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2009