"Sensus penduduk pada bulan Mei 2010 akan dilakukan serentak di seluruh Indonesia yang nantinya menjadi sumber utama data kependudukan," kata Aminul pada saat sosialisasi sensus penduduk 2010 di hotel Bintan Plaza, Tanjungpinang, Kepri, Jumat.
Dia mengatakan sensus penduduk mencakup semua penduduk yang tinggal di wilayah geografis Indonesia termasuk orang asing kecuali anggota diplomatik beserta keluarganya.
"Sensus kependudukan akan sangat berguna sebagai koreksi dan pengendali data kependudukan serta basis proyeksi penduduk dekade 2010," ujarnya.
Ia juga mengatakan sensus sebagai basis pembangunan statistik administrasi kependudukan dan sebagai evaluasi pencapaian sasaran pembangunan global.
Keberhasilan dalam pendataan atau pencacahan penduduk menurut dia sangat ditentukan oleh keberhasilan pemetaan wilayah yang akan diselenggarakan pada tahun 2009 ini.
"Produk pemetaan berupa peta wilayah termasuk peta blok sensus yang berbasis citra satelit sehingga tepat bentuk dan tepat posisi," ujarnya.
Menurut dia, peta blok sensus tersebut sudah harus tersedia pada bulan maret 2010 dan akan digunakan untuk keperluan berbagai survei selama dekade 2010-an.
Selain itu menurut dia, tenaga yang akan diterjunkan untuk melakukan sensus di seluruh Indonesia sekitar 700.000 orang yang dipilih secara selektif dengan anggaran sekitar Rp4 triliun.
Untuk wilayah Kepulauan Riau, dia mengatakan akan direkrut tenaga sekitar 4.312 orang yang nantinya akan dilatih dalam melakukan pendataan penduduk.
"Petugas pada awal 2010 akan dilatih dan disamakan persepsi mengenai pencacahan penduduk agar tidak terjadi pencatatan penduduk ganda ataupun ada penduduk yang tidak tercatat," ujarnya.
Dalam pendataan penduduk nantinya, menurut dia terdapat tantangan yang akan dihadapi berupa kemampuan memberikan advokasi kepada masyarakat agar mendukung semua tahapan kegiatan sensus penduduk 2010.
"Minimal turut menciptakan situasi kondusif agar responden memberikan jawaban yang benar dan memastikan bahwa data sensus penduduk 2010 merupakan sumber data dasar kependudukan yang bisa dipertanggungjawabkan," ujarnya.
Berdasarkan proyeksi sensus penduduk tahun 2000, penduduk di Kepulauan Riau pada tahun 2008 mencapai 1,45 juta jiwa yang tersebar di tujuh kabupaten dan kota yang terdapat 1.795 pulau.
"Kami berharap seluruh penduduk terutama di Kepulauan Riau dapat tercacah dan tidak ada yang tertinggal dan tercatat ganda," harapnya.(*)
Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009