Jakarta, (ANTARA News) - Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau "car free day" akan dilaksanakan di kawasan Kota Tua, pada Minggu (15/11).

Kepala Badan Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah (BPLHD) Provinsi DKI Jakarta, Feni Susanti di Jakarta, Kamis, mengatakan, acara itu juga akan dimeriahkan dengan panggung kesenian dan aksi simpatik 50 ribu stiker imbauan dilarang merokok.

Rencananya, katanya, acara tersebut akan dibuka Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo. Seluruh kegiatan akan dipusatkan di kawasan Kota Tua, tepatnya di Halaman Museum Sejarah Jakarta (Fatahillah).

HBKB akan dimulai pukul 06:00 WIB hingga 12:00 WIB. Selama kegiatan berlangsung, akses jalan menuju kawasan Kota Tua akan ditutup untuk kendaraan bermotor.

Bahkan beberapa ruas jalan akan dijaga petugas gabungan dari kepolisian, Sudin Perhubungan dan Satuan Polisi Pamong Praja. Ruas jalan yang ditutup adalah Jl Kalibesar Utara, Jl Kalibesar Timur, Jl Kalibesar Barat, Jl Kopi, dan Jl Poskota.

Untuk menghindari terjadinya kemacetan lalu lintas, arus lalu lintas akan dialihkan petugas. Di antaranya adalah kendaraan dari arah Jl Mangga Dua dan Jl Gajah Mada dialihkan ke arah Bandengan melalui Jl Kopi.

Kemudian, dari arah Jembatan Lima dan Gedong Panjang juga dialihkan ke Jl Kopi. Selain itu, dari Jl Kunir sisi Utara hanya untuk angkutan umum, sedangkan bagi kendaraan pribadi dilarang melintas.(*)

Pewarta:
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2009