...selama masa adaptasi kebiasaan baru dengan menambah ketersediaan kursi pada rute Jakarta-Medan dan Jakarta-Bali, serta membuka kembali rute domestik, seperti Surabaya, Yogyakarta, dan Lombok
Jakarta (ANTARA) - AirAsia Indonesia (kode penerbangan QZ) mulai hari ini mengoperasikan kembali beberapa rute domestik dan menambah frekuensi penerbangan secara bertahap.

Sejumlah rute yang dilayani di antaranya Jakarta-Bali 63 kali per minggu, Jakarta-Surabaya 40 kali per minggu, Jakarta-Lombok 14 kali per minggu, Jakarta-Medan 21 kali per minggu dan Jakarta-Yogyakarta (Kulonprogo) 28 kali per minggu.

“AirAsia berupaya menjawab kebutuhan beberapa segmen masyarakat untuk bepergian selama masa adaptasi kebiasaan baru dengan menambah ketersediaan kursi pada rute Jakarta-Medan dan Jakarta-Bali, serta membuka kembali rute domestik, seperti Surabaya, Yogyakarta, dan Lombok," kata kata Direktur Utama AirAsia Indonesia, Veranita Yosephine Sinaga, Kamis.

Baca juga: Normal baru, penumpang AirAsia hanya boleh bawa satu tas ke kabin

Pihaknya  juga menyediakan layanan fly-thru (transit) domestik bagi tamu yang ingin terbang lebih jauh yaitu Medan-Bali, Medan-Lombok, serta Medan-Surabaya melalui Jakarta.

AirAsia menawarkan fleksibilitas ubah tanggal penerbangan tidak terbatas hingga 31 Desember 2020 bagi tamu yang memesan tiket baru antara 3 Juni hingga 31 Oktober 2020.

Selama masa adaptasi kebiasaan baru, AirAsia Indonesia tetap melayani penerbangan sewa ke lebih banyak destinasi domestik dan internasional untuk kebutuhan mobilisasi tenaga kerja dan medis, misi repatriasi, serta pengiriman logistik dan bantuan.

Baca juga: AirAsia tawarkan pesan makanan via daring, 24 jam sebelum terbang
 

Pewarta: Juwita Trisna Rahayu
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2020