Palembang (ANTARA News) - Tim Nasional (Timnas) Indonesia Under-23 (U-23) berhadapan dengan Timnas U-23 Malaysia dalam sebuah partai uji coba di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Sumatra Selatan, Senin (9/11), pukul 15.30.
Ofisial Timnas Indonesia U-23 Syamsuramel, di Palembang, Minggu dalam jumpa pers dengan sejumlah wartawan mengatakan uji coba ini digelar untuk persiapan kedua tim berlaga di SEA Games XXV Laos, Desember 2009.
"Malaysia akan menurunkan tim inti SEA Gamesnya, begitu pula dengan Indonesia. Uji coba ini sangat penting bagi kedua tim untuk mengukur kekuatan tim dan kekuatan lawan," ujar Ramel.
Dia mengatakan, sebelumnya kesebelasan Indonesia dan tim Malaysia telah bertemu dalam partai ujicoba yang berakhir dengan skor 1-0, di Malaysia, 13 Juni 2009.
"Bisa dikatakan ini uji coba balasan, setelah sebelumnya tim kita main di Malaysia," ujar dia.
Namun, dia melanjutkan, pada uji coba lalu Indonesia masih diarsiteki oleh pelatih Caesar Payovick (Uruguay) dengan materi pemain pelatnas SEA Games tahap I.
Berbeda dengan saat ini, yang dibesut oleh pelatih Alberto Bica (Uruguay) dengan materi pemain inti SEA Games telah berjumlah 22 pemain.
"Beberapa hari lalu, BTN telah mengumumkan 22 pemain yang lolos masuk dalam tim inti SEA Games, dengan mencoret empat pemain. Sehingga, yang berlaga di uji coba ini adalah 22 pemain telah didaftarkan dalam "entry by name"," ujar dia.
Dia menyebutkan, ke-22 pemain itu, Frenky Irawan, M Ridwan (kiper), Rendy Siregar, Elvis Nelson, Djayusman, Rahmat Latif, Yudi, Ruben Sanadi, Stevie Bonsapia, Nasution Karubaba, Tony Sucipto, Lucky Wahyu.
Kemudian, Johan Juansyah, M Fauzan, Sultan Samma, Egi Melgiansyah, Mahardigo Lasut, Dendi Santoso, Engel Berth, Boaz Solossa, Andika Yudistira dan Yongki Ari Bowo.
"Dari 22 pemain ini, dua diantaranya tidak dapat diturunkan karena memperkuat timnas senior, Rahmat Latif dan Boaz," ujar dia.
Berdasarkan informasi dari Ramel ini, dapat diketahui bahwa dari 30 nama yang dipanggil untuk ikuti pelatnas SEA Games di Palembang sejak 25 September 2009, terdapat beberapa pemain dinyatakan dicoret.
Dua pemain telah dipulangkan lebih dulu karena kasus indisipliner, Immanuel Wanggai dicoret karena tak fokus latihan dan Galih Sudaryono mangkir dari pemanggilan timnas.
Sementara enam pemain yang dicoret, Jajang Mulyana, Corneles Geddi, Joko Sidik Fitra, Windu Hanggoro, Titus Bonay, dan Louis Kabes.(*)
Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009