Lisabon (ANTARA News/AFP) - Pelatih Portugal Carlos Queiroz hari Sabtu menyatakan bahwa ia bermaksud memanggil Cristiano Ronaldo untuk pertandingan playoff yang menentukan melawan Bosnia-Herzegovina meskipun mendapat penentangan dari klub pemain tersebut, Real Madrid.

Para dokter Real Madrid memperkirakan bahwa pemain penyerang tersebut akan absen paling tidak selama dua pekan lagi untuk penyembuhan cedera pergelangan kaki yang memaksanya absen dalam tujuh pertandingan klub tersebut.

Ronaldo mengalami cedera pergelangan kaki kanan saat Real Madrid menang 3-0 atas Marseille di laga Liga Champions pada akhir September dan cederanya semakin parah ketika ia memperkuat Portugal pada 10 Oktober.

Tetapi, Quieroz tidak yakin bahwa ia tidak mampu bermain dan mengatakan bintang Real Madrid itu "akan diperiksa oleh para dokter yang akan memutuskan apakah ia dapat atau tidak memberikan sumbangan kepada tim nasional."

"Saya akan memanggil Cristiano Ronaldo. Ia merupakan pemain penting bagi kami dan saya harap ia dapat membantu kami sekalipun hanya beberapa menit," kata Quieroz kepada saluran televisi TVI24.

"Kami menginginkan seorang Cristiano yang hebat, dalam kondisi prima, dan itulah prioritas kami - untuk mengetahui apakah ia dalam keadaan fit," kata pelatih Portugal itu.

"Dapatkah ia absen di leg pertama dan bermain di leg kedua? Masih terlalu dini untuk mengetahuinya," kata Quieroz, yang diduga akan menetapkan timnya hari Minggu untuk berhadapan dengan Bosnia pada 14 November di Lisabon dan 18 November di Zenica.

Real Madrid telah memberitahu Queiroz bahwa dalam keadaan yang tidak menentu, mereka tidak dapat menyerahkan pemain bintang tersebut.

"Tidak mungkin bagi Ronaldo untuk bermain bersama Portugal," kata pelatih Real Madrid, Manuel Pellegrini. ""Saya minta maaf kepada skuad Portugal dan pemain itu, tetapi ia belum berlatih sejak lama dan ia masih cedera," katanya.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009