Jakarta (ANTARA News) - PT Garuda Mataram Motor, agen tunggal pemegang merek (ATPM) Volkswagen (VW) di Indonesia, menargetkan penjualan 100 unit The New Golf GTI pada 2010.

"Kalau untuk target hingga akhir tahun 2009 hanya 10 sampai 20 unit. Kita pinginnya dapat lebih dari prinsipal tapi memang hanya dapat itu," kata National Sales Manager PT Garuda Mataram Motor (GMM), Jonas Chendana, saat peluncuran The New Golf GTI di Jakarta, Kamis.

Mobil sport generasi ke-6 yang baru saja diluncurkan di Tanah Air ini, menurut dia, sudah mendapat pemesanan. "Kita sudah ada order, sekarang tinggal dikirimkan ke konsumen".

Harga jual mobil jenis sport hatchback yang ditetapkan Rp575 juta ini, ujar Jonas, masih cukup wajar karena perbedaan dengan generasi sebelumnya hanya sekitar Rp70 juta. Terlebih lagi fitur baru yang ditawarkan dari mobil empat pintu yang memiliki mesin 2.0 Turbo TSI ini lebih banyak.

"Harga generasi sebelumnya kan Rp498 juta, bedanya sekitar Rp70 juta. Saya pikir tidak terlalu besar dan lumrah mengingat tambahan fitur baru cukup banyak," tambah Jonas.

Sementara itu, Presiden Direktur Grup Indomobil, Gunadi Sindhuwinata mengatakan VW Golf telah menjadi legenda di dunia otomotif global. Generasi ke-5 mobil sport asal Jerman ini berhasil terjual sebanyak 1,7 juta unit di seluruh dunia.

"VW Golf menjadi salah satu tipe mobil yang mampu merebut pasar Amerika Serikat sejak lama. Bahkan pada 1976, mobil ini mampu menjadi icon mobil sport di Amerika Serikat," ujar Gunadi.

Generasi ke-6 VW Golf ini dengan desain dan kemampuan mesin prima, menurut dia, sangat mendukung reputasi sebagai mobil sport. Teknologi dan isu lingkungan selalu menjadi pertimbangan produsen mobil Jerman, Volkswagen, untuk menciptakan mobil yang semakin irit dan minim emisi.

"Konsep kita memang mesin yang beremisi rendah, sehingga pemborosan bahan bakar dapat ditekan," kata Gunadi.
(*)

Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2009