Jakarta (ANTARA) - Pencipta lagu anak-anak Papa T Bob meninggal dunia, Tiara Andini dan 24 musisi lainnya luncurkan single "Damaikan Dunia," TikTok komitmen kerja sama dengan pemerintah terkait blokir di sejumlah negara, Kawasaki Ninja ZX-25R hadir di Indonesia, hingga Jackson Wang luncurkan brand fesyen, menjadi berita kemarin dari kanal Hiburan, Tekno, Otomotif dan Lifestyle yang layak dibaca.
1. Pencipta lagu anak-anak Papa T Bob meninggal dunia
Kabar duka datang dari pencipta lagu anak-anak tahun 1990-an Papa T Bob atau yang bernama asli Erwanda Lukas, ia dilaporkan meninggal dunia hari ini pada pukul 10.35 WIB.
2. Tiara Andini dan 24 musisi lainnya luncurkan single "Damaikan Dunia"
Para penyanyi dan grup musik dari label rekaman Universal Music Indonesia dan Def Jam Indonesia menghadirkan single "Damaikan Dunia" untuk menyuarakan rasa kepedulian mereka di tengah pandemi COVID-19 yang hingga kini belum berakhir.
Para penyanyi ini antara lain: Aldo Longa, Abdul & The Coffee Theory, Ahmad Abdul, A.Nayaka, Arsy Widianto, Ben Utomo, Brisia Jodie, Delika, Ecoutez, Gloria Jessica, Ikke Nurjanah.
3. Soal blokir, TikTok komitmen kerja sama dengan pemerintah
Platform video singkat TikTok menanggapi pemblokiran terhadap layanan mereka di sejumlah negara, menyatakan mereka bekerja sama dengan pemerintah setempat.
4. Kawasaki Ninja ZX-25R hadir di Indonesia, ini harga dan spesifikasinya
Setelah ditunda beberapa bulan, PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) akhirnya memboyong Ninja ZX-25R ke Indonesia. Melalui peluncuran virtual, Jumat, PT KMI mengatakan bahwa motor terbarunya ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp90 jutaan.
5. Jackson Wang luncurkan brand fesyen "Team Wang"
Musikus Jackson Wang melebarkan sayapnya di dunia mode dan fesyen.
Setelah sempat menjadi brand ambassador untuk sejumlah brand ternama dunia seperti Armani, Fendi, Cartier, dan Adidas, Jackson merilis brand sendiri bertajuk Team Wang.
Pewarta: Arindra Meodia
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2020