Jayapura (ANTARA News) - Pesawat polisi jenis Sky Truck, Senin siang, yang hilang kontak dalam penerbangan dari Jayapura ke Mulia, Kabupaten Puncak Jaya, diperkirakan jatuh di sekitar 78 mil dari Jayapura.

Sumber ANTARA di Bandara Sentani Jayapura mengungkapkan, pesawat nahas yang dikemudikan AKP Yunus itu tengah terbang untuk kedua kalinya hari itu, setelah sebelumnya terbang sekitar pukul 08:55 WIT tiba di Mulia.

Wakapolres Puncak Jaya Kompol Marcelis ketika dihubungi ANTARA dari Jayapura, mengakui, saat ini cuaca cerah dan diduga pesawat itu jatuh 78 mil Jayapura atau di sekitar Dabra.

Pesawat dilaporkan membawa sejumlah bahan logistik milik Brimob Polda Papua yang bertugas di Mulia, Ibu Kota Kabupaen Puncak Jaya.

"Mereka yang berada dalam pesawat itu selain pilot AKP Yunus, juga Ipda Benedictus, Bribtu Saifuloh, Briptu Kuswanto," kata Marcelis, namun dia tidak mengetahui pasti apakah ada penumpang sipil di dalamnya.

Pesawat Polri itu berangkat dari Bandara Sentani, Jayapura, sekitar pukul 11:38 WIT dan dijadwalkan tiba di Mulia, Ibu Kota Kabupaten Puncak Jaya pukul 13:30 WIT. (*)

Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2009