Bogor (ANTARA News) - Badan Eksekutif Mahasiswa beserta Himpunan Profesi Mahasiswa Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Institut Pertanian Bogor (FMIPA IPB) akan menyelenggarakan "Pesta Sains 2009" pada 13-15 November 2009.

Menurut Ismeri dari Sekretariat BEM FMIPA IPB di Bogor, Minggu, dalam kegiatan yang bakal dilaksanakan di Gedung Graha Widya Wisuda (GWW) Kampus IPB Darmaga itu, sejumlah kegiatan telah disiapkan, termasuk mempertemukan pelajar SMA tingkat nasional.

Acara utama kegiatan tersebut antara lain berupa kompetisi sains nasional, yakni lomba jajak pendapat statistika untuk kelompok yang terdiri atas tiga orang, lomba cepat tepat biologi (kelompok tiga orang), "Chemistry Challenge" (kelompok tiga orang).

Selain itu, "Matematika Ria (individu), "Programming Competition" (individu), kompetisi fisika (individu), serta lomba karya ilmiah populer (LKIP) untuk kelompok.

Ia juga menjelaskan, rangkaian kegiatan lain yang juga dilaksanakan pada pesta itu adalah "Sains and Edu Expo", yang merupakan pameran dan "open house" dari tujuh departemen yang ada di lingkungan FMIPA IPB dan lembaga-lembaga penelitian yang bergerak di bidang sains.

Kemudian, seminar interaktif, yakni seminar yang menghadirkan Badan Narkotika Nasional (BNN) dengan tema "Prestasi OK, Narkoba KO", seminar sehari yang akan membahas tentang "Peran Sains dalam Kebangkitan Pertanian" yang diikuti oleh guru, dosen dan peneliti Indonesia.

Kegiatan lain adalah temu wicara "Spiritual Quotient", sebuah kegiatan motivasi dengan tema "Menuai Cita, Menjalin Cinta, Menggapai Bintang", dengan motivator "Sukses Mulia" Jamill Adzaini.

Di samping itu, "Leadership Training", yakni pelatihan pengembangan gaya kepemimpinan yang diikuti oleh mahasiswa dan perwakilan siswa, serta pemilihan guru teladan "Pesta Sains 2009".

Menurut Ismeri, batas pendaftaran peserta dan guru pada "Pesta Sains Nasional 2009" pada 9 November 2009.

Biaya pendaftaran sebesar Rp100 ribu per orang, begitu juga dengan pendaftaran per kelompok masing-masing orang dikenakan biaya Rp100 ribu.

Sementara biaya pendaftaran guru pembimbing sebesar Rp100 ribu per orang, di mana para peserta dan guru pembimbing juga mendapatkan kaos.

Untuk pembayaran pendaftaran peserta dapat dilakukan secara tunai ke Sekretariat BEM FMIPA IPB Kampus Darmana maupun transfer ke BNI Cabang Darmaga Bogor dengan nomor rekening 0136770180 atas nama Hamidah.

Mengenai latar belakang kegiatan itu, menurut Ismeri, pada era globalisasi ini, perkembangan ilmu pengetahuan melaju pesat, sehingga peningkatan wacana berfikir masyarakat terutama generasi muda harus dioptimalkan.

"Oleh karena itu BEM dan Himpunan Profesi Mahasiswa di FMIPA IPB  mengadakan kegiatan yang dapat mengembangkan ketrampilan berfikir konseptual dan kreatif secara kritis dan kreatif pada era globalisasi sekarang," katanya.(*)

Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2009