Jadi, keberadaan program food estate tersebut harus benar-benar memberikan dampak positif terhadap masyarakat lokal Kalteng
Palangka Raya (ANTARA) - Forum Pemuda Dayak (Fordayak) Kalimantan Tengah Bambang  mendukung, rencana Pemerintah  yang akan melaksanakan program ketahanan pangan nasional melalui pengembangan lumbung pangan atau food estate  di provinsi ini.

"Apresiasi dan dukungan itu karena sebagai warga Kalteng, sudah seharusnya bersyukur ada food estate itu. Program itu kan tentunya menjadi peluang besar bagi masyarakat Kalteng dalam meningkatkan perekonomian,  " kata Ketua Umum Fordayak Kalimantan Tengah Bambang Irawan saat dihubungi di Palangka Raya, Rabu.

Menurut dia, adanya food estate tersebut memberikan peluang pekerjaan baru, baik itu sebagai petani, tenaga teknis maupun lainnya.

Bambang mengatakan sekarang ini yang perlu dilakukan seluruh lapisan masyarakat di Provinsi Kalteng adalah mempersiapkan diri dan selalu meningkatkan kapasitas sehingga berbagai peluang yang ada di program food estate tersebut dapat diraih.

"Jangan sampai kita tidak siap untuk diberdayakan dalam mensukseskan program 'food estate' tersebut. Terpenting juga, masyarakat Kalteng terus berupaya meningkatkan kapasitas," katanya.

Meski mengapresiasi dan mendukung program 'food estate',  Fordayak Kalteng  tetap meminta pemerintah pusat apabila melakukan perekrutan tenaga kerja, tetap harus lebih mengutamakan masyarakat lokal.

Dia mengatakan apabila nantinya pemerintah pusat melakukan transmigrasi untuk memenuhi tenaga kerja atau petani food estate tersebut, harapannya lebih mengutamakan transmigrasi lokal sehingga masyarakat Kalteng benar-benar dilibatkan secara optimal.

"Transmigrasi lokal itu juga sebagai bentuk kepedulian dan perhatian pemerintah pusat terhadap masyarakat lokal yang ada Kalteng. Jadi, keberadaan program food estate harus tersebut benar-benar memberikan dampak positif terhadap masyarakat lokal Kalteng," ujar Bambang.

Rencananya Presiden Republik Indonesia Joko Widodo berkunjung ke Provinsi Kalteng, Kamis (9/7/) untuk melihat langsung lahan yang nantinya dijadikan lokasi 'food estate'.


Baca juga: BPTP: "Food estate" di Kalteng tak akan mengganggu lingkungan

Baca juga: Pemerintah persiapkan lumbung pangan di Kalteng ditanam Oktober

Baca juga: Pemerintah targetkan lumbung pangan di Kalteng selesai tahun 2022

Pewarta: Kasriadi/Jaya W Manurung
Editor: Subagyo
Copyright © ANTARA 2020