Jayapura (ANTARA) - Menteri Kesehatan RI Terawan Agus Putranto mengharapkan para tenaga medis di Papua terus menjaga kesehatannya dengan menjalankan protokol kesehatan agar dapat menekan angka penularan di wilayahnya.
"Saya berharap tidak hanya tenaga medis namun para pejabat juga terus menjalankan protokol kesehatan dan menjadikannya sebuah kearifan tersendiri," katanya.
Menurut Terawan, jika protokol kesehatan terus dilakukan dan angka penularan COVID-19 menurun maka Papua dapat masuk menjadi kategori zona hijau.
"Jika protokol kesehatan dilakukan maka Papua bisa menjadi zona hijau seperti kondisi hutannya yang hijau semua," ujarnya.
Dia menjelaskan hal ini diyakininya karena motivasi yang baik dari semua kalangan masyarakat, baik dari tenaga medis, pejabat hingga aparatnya untuk menerapkan protokol kesehatan.
"Kalau dilihat dari angka kematian, Papua sangat kecil dibandingkan nasional di mana ada 20 kematian dari total 2000-an lebih atau jika dipresentasekan hanya sekitar satu persen lebih dibandingkan angka dunia," katanya lagi.
Dia menambahkan pihaknya berharap angka kematian ini dapat terus kecil, sedangkan untuk angka positif tergantung "tracing" yang dilakukan dan hal tersebut juga sangat baik untuk menggambarkan penularan atau infeksi di daerah.
"Namun, yang jauh lebih penting adalah angka kematian, selama angka ini terus bisa ditekan di bawah angka dunia, itu sudah sangat luar biasa," ujarnya lagi.
Baca juga: Menkes: Insentif nakes COVID-19 bisa diajukan ke Dinas Kesehatan
Baca juga: Menkes tegaskan insentif tenaga kesehatan sudah dibayarkan
Sebelumnya, Menteri Kesehatan Terawan Putranto bersama Kepala BNPB Doni Monardo, Menteri Pemberdayaan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy, Pangkogabwilhan III Letjen TNI Ganip Warsito serta rombongan Selasa (7/7) siang sekitar pukul 13.59 WIT tiba di Bandara Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua.
Rombongan disambut Asisten Bidang Perekonomian dan Kesejahteraan Setda Provinsi Papua Muhammad Musa'ad, Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Herman Asaribab, Wakil Bupati Jayapura Giri Wijayantoro bersama Forkompimda, Danlanud Silas Papare Marsma TNI Dr. Budhi Achmadi, M.Sc, Kapolres Jayapura AKBP Dr. Victor D. Mackbon, SH, S.IK, MH, M.Si, dan pejabat lainnya.
Menteri dan rombongan terbang ke Provinsi Papua khususnya Jayapura dari Manokwari Papua Barat, dengan pesawat TNI AU, B737/A-7306, pilot Mayor PNB A. R. Hakim.
Ikut dalam rombongan tersebut Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Melky Laka L, Plt Deputi III Dody Ruswandi, Deputi V Prasinta, Pakar Prof. Wiku, Laksma TNI Ribut Eko dan 37 staf lainnya.
Baca juga: Menteri PMK : Pasar tradisional jangan jadi klaster baru COVID-19
Baca juga: Menko PMK ajak masyarakat nikmati protokol kesehatan
Baca juga: Doni Monardo: Papua Barat cukup berhasil kendalikan COVID-19
Pewarta: Hendrina Dian Kandipi
Editor: Arief Mujayatno
Copyright © ANTARA 2020