Richards, yang sudah dua kali tampil bersama tim utama untuk klub tersebut, mengatakan ia bermain sepak bola untuk menjauh dari masalah namun MMA selalu menjadi "bentuk ekspresi pribadinya".
Baca juga: Atlet MMA McGregor umumkan pensiun ketiga kalinya melalui Twitter
"Ini membantu saya memahami dan menangani emosi saya," kata pria berusia 21 tahun itu dalam pernyataan tim yang dikutip Reuters, Senin.
"Saya senang bisa membawa diri keluar dari zona nyaman saya dan berharap mendedikasikan hidup saya kepada minat sejati saya: mix martial art."
Baca juga: Pandemi corona tak pengaruhi ONE Championship lebarkan sayap
Direktur sepak bola United Bruce Djite mengatakan ia menghormati dan mendukung keputusan Richards, meskipun itu merampok "kiper yang sedang naik daun" di klub.
"Tidak setiap hari seorang pemain berjalan masuk ke kantor Anda dan mengatakan ia ingin mencoba dan berhasil sebagai petarung MMA," kata mantan penyerang Australia itu.
"Atas nama semua orang di Adelaide United, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Isaac atas kejujurannya dan waktunya di klub, kami semua dengan tulus mengharapkan yang terbaik untuk masa depannya."
Pewarta: Fitri Supratiwi
Editor: Teguh Handoko
Copyright © ANTARA 2020